SuaraJogja.id - Bagi kalian pecinta kuliner khususnya olahan bebek, restoran Bebek Goreng H. Slamet by Waroeng mesti jadi salah satu tempat yang wajib dikunjungi. Di Jogja sudah ada empat outlet yang tersebar di Jalan Gejayan, Jalan Monjali, Jokteng dan yang terbaru ada di Jalan Godean.
Bebek yang diolah sebagai menu andalan di sini siap dihidangkan dengan berbagai racikan sambal yang bakal menggoyang lidah. Kalian tak perlu khawatir akan mendapatkan daging bebek yang keras dan alot.
Di Bebek Goreng H. Slamet by Waroeng seluruh olahan bebek tersaji secara gurih, empuk dan kaya rasa. Sudah ada tangan-tangan handal yang akan memberikan pelayanan terbaik bagi kalian.
Bagus Saefullah selaku Direktur Operasional PT Waroeng Steak Indonesia yang juga termasuk Bebek Goreng H. Slamet by Waroeng, menuturkan bahwa semua menu adalah spesial.
"Menu semua spesial, ada bebek goreng, bebek bakar, gongso, kremes. Itu (menu) bebek-bebek yang penjualannya masih tertinggi untuk sekarang," kata Bagus ditemui di outlet Bebek Goreng H. Slamet by Waroeng di Jalan Godean, Rabu (1/11/2023).
Tak melulu diolah dengan cara digoreng, Bebek Goreng H. Slamet by Waroeng juga menghadirkan variasi olahan lain. Ada bebek bakar dengan berbagai sambal yang bakal membuat nafsu makan meningkat.
"Minuman pun variatif ada jus, kalau yang pakem ada es teh, es jeruk. Kalau yang lain ada jamu juga," ucapnya.
Melihat segmentasi pasar yang kebanyakan merupakan keluarga. Bebek Goreng H. Slamet by Waroeng tidak hanya menyajikan menu per porsi tapi juga menu paket.
Mulau dari Paket Berdua hingga Paket Keluarga yang bisa dinikmati oleh 4 orang sampai 5 orang. Bagi yang kurang berminat olahan bebek, menu ayam pun tak kalah menggoda untuk dicicipi.
Baca Juga: Hokky Caraka bakal Diberi Pendamping, PSS Sleman Incar Target Besar di Putaran Kedua Liga 1
"Range harga kita masih under (di bawah) Rp30 ribu ya masih relevan dengan keadaan sekarang," ucapnya.
Disampaikan Bagus, restoran akan mulai ramai menjelang makan siang serta makan malam. Antusiasme pelanggan pun cukup tinggi tak hanya di hari biasa tapi bahkan di akhir pekan.
Saking ramainya, Bebek Goreng H. Slamet by Waroeng pun bisa paling tidak membutuhkan 100-150 ekor bebek per hari saat hari biasa. Jumlah itu bertambah dua hingga tiga kali lipat ketika memasuki akhir pekan.
"Jam pengunjung kalau daily (harian) itu lunch (makan siang) dan dinner (makan malam) itu ramai, weekday itu alhamdulillah selalu ramai. Weekend all time cukup lumayan. Jadi signifikan bisa dua sampai tiga kali lipat ramainya dari weekday," ungkapnya.
Seluruh outlet Bebek Goreng H. Slamet by Waroeng sudah buka mulai pukul 11.00 siang hingga 22.00 malam. Jadi bagi kalian yang penasaran bisa langsung kunjungi outlet Bebek Goreng H. Slamet by Waroeng terdekat dan nikmati sensasinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja