SuaraJogja.id - Selama ini KRL Commuter Line Jogja-Solo-Palur, terutama pada akhir pekan dan hari libur seringkali mengalami penumpukan penumpang, baik yang datang maupun pergi dari Stasiun Tugu Yogyakarta. Nah, kini penumpang tak perlu khawatir karena KAI Commute memperluas pintu keluar masuk penumpang KRL di sisi selatan stasiun tersebut, tepatnya di Jalan Pasar Kembang.
Sebanyak 15 unit gate eletronik atau pintu masuk penumpang disediakan agar mereka tak perlu antre panjang untuk keluar masuk stasiun. Pengoperasian pintu keluar-masuk baru diujicoba sejak Jumat (01/12/2023) kemarin.
Direktur Utama KAI Commuter, Asdo Artriviyanto disela sosialisasi C-Access di Stasiun Yogyakarta, Sabtu (02/12/2023) mengungkap pihaknya terus berupaya meningkatkan layanan untuk pengguna termasuk di wilayah 6 Yogyakarta yang merupakan operasional KAI Commuter.
Karenanya KAI Commuter melakukan uji coba pengoperasian Hall timur dan aksess baru bagi pengguna Commuter Line di Stasiun Tugu Yogyakarta.
Baca Juga: Jadwal KRL Jogja-Solo 18-24 September 2023
"Fasilitas layanan yang sebelumnya ada di sisi selatan, mulai kemarin hari dipindah ke area hall timur. Jadi pengguna Commuter Line Yogyakarta yang akan naik dan turun di Stasiun Yogyakarta bisa menggunakan hall baru ini," jelasnya.
Menurut Asdo, pengoperasian hall baru di sisi timur membuat akses masuk-keluar dan ruang tunggu pengguna Commuter Line Yogyakarta dan Commuter Line Prambanan Ekspres (Prameks) di Stasiun Yogyakarta akan terpisah.
"Dengan demikian akan memecah konsentrasi kepadatan pengguna yang menunggu keberangkatan kereta di stasiun," ujarnya.
Pembangunan hall untuk KRL dilakukan sejak 18 Juli 2023 lalu. Dengan luasan area seluas 528,8 meter persegi, sejumlah fasilitas layanan pengguna pada hall timur stasiun disediakan.
Diantaranya loket untuk pembelian tiket, sebanyak 15 unit gate eletronik untuk proses tap masuk dan tap keluar. Sebelumnya di hall Selatan hanya mengoperasikan 8 unit gate eletronik.
Baca Juga: Jumlah Penumpang KRL Jogja-Solo 'Membludak' Usai Dua Stasiun Baru Dibuka
Fasilitas penunjang layanan lainnya juga disiapkan, seperti kursi tunggu, toilet dan mushola serta fasilitas charging booth. Untuk kenyamanan pengguna yang menunggu di area hall timur ini, KAI Commuter juga menambahkan 8 unit kipas angin dan videotron sebagai informasi pelayanan.
Berita Terkait
-
KAI Commuter Cari Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang, Terdeteksi Lewat CCTV
-
Urai Lalu Lintas, Perjalanan Commuter Line Merak Hanya Berhenti Sampai Stasiun Cilegon
-
Viral Tangan Anak Terjepit Pintu KRL, KCI Ungkap Kronologinya
-
Pembayaran QRIS Tap di Commuter Line Baru Bisa September
-
Spek KRL Baru KAI Commuter dari China, Segera Beroperasi Layani Rute Jabodetabek
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Prabowo Didesak Rangkul Pengusaha, Tarif Trump 32 Persen Bisa Picu PHK Massal di Indonesia?
-
Viral, Mobil Digembosi di Jogja Dishub Bertindak Tegas, Ini Alasannya
-
Tanggapi Langkah Tarif Trump, Wali Kota Jogja: Kuatkan Produk Lokal!
-
Masa WFA ASN Diperpanjang, Pemkot Jogja Pastikan Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan