SuaraJogja.id - Ribuan warga memadati kawasan Istana Negara atau Gedung Agung, Jumat (24/05/2024). Bukan tanpa alasan, mereka menunggu kehadiran Presiden Joko Widodo (jokowi) yang tengah menginap di istana negara tersebut yang kembali membagikan sembako kepada warga.
Mengenakan baju putih dan celana hitam, Jokowi keluar dari istana sekitar pukul 16.00 WIB. Masyarakat memadati kawasan Titik Nol Km tersebut pun mulai antri saat pintu gerbang Istana Kepresidenan dibuka.
Jokowi terlihat hadir bersama cucu pertamanya, Jan Ethes yang tengah bermain sepeda dengan kerabatnya. Meski tak membagikan sembako secara langsung, Jokowi memantau kegiatan tersebut dari taman.
Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut pun melambaikan tangan dan tersenyum pada warga penerima bantuan sembako yang menyapanya. Warga yang mendapatkan sambutan tersebut pun antusias dan terus memanggilnya.
Baca Juga: Soal Kabar Jokowi Bukan PDIP Lagi, Ganjar Pranowo: Mekanisme Internal Saja
Sejumlah wisatawan yang berada di Titik Nol Km pun antusias memanggil nama Jokowi meski berada di luar pagar. Presiden yang mengetahui hal itu pun membalas lambaian tangan dari jauh.
"Ini kami pas wisata ke jogja, malah kesempatan bisa melihat pak Jokowi secara langsung meskipun jauh. Senang sekali bisa lihat presiden," ujar salah seorang wisatawan asal Cirebon, Dita yang datang bersama keluarganya.
Kehadiran Jokowi ini di Yogyakarta selama beberapa hari sejak Kamis (23/05/2024) malam ini menjadi penanda ketidakhadirannya pada pembukaan Rakernas V PDIP di Beach City International Stadium (BCIS) Ancol, Jakarta Utara hingga 26 Mei 2024 mendatang.
Bahkan ketidakhadiran Jokowi dalam Rakernas PDIP kali ini menjadi kali pertama dalam sepuluh terakhir. Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto dalam kesempatan yang berbeda memberi sinyal tidak mengundang Presiden Jokowi sebagai bentuk kekecewaan atas pelaksanaan Pemilu dan Pilpres lalu.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Kirim Ucapan Selamat untuk Donald Trump dalam Bahasa Inggris, Cuitan Jokowi Terbukti Tak Pakai AI?
-
Akun X Jokowi Masih Punya Tanda Centang Abu-abu, Netizen: Harus Segera Diubah
-
Jokowi Dapat Pensiunan dan Tabungan Hari Tua dari Taspen
-
Selamati Donald Trump Pakai Bahasa Inggris, Jokowi Dituding Pakai ChatGPT
-
Momen Bahlil Ngeprank Awak Media Saat Pengumuman Kepengurusan Golkar, Alih-alih Sebut Nama Jokowi Ternyata
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
Dari Sumur Bor hingga Distribusi Pupuk, Harda-Danang Siapkan Jurus Atasi Krisis Pertanian di Sleman
-
Jagung dan Kacang Ludes, Petani Bantul Kewalahan Hadapi Serangan Monyet
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini