SuaraJogja.id - Sesosok mayat laki-laki ditemukan dalam kondisi terapung di Kali Bedog, Rabu (26/6/2024) siang kemarin. Hingga saat ini polisi masih melakukan identifikasi terkait penyebab kematian mayat tanpa identitas tersebut.
Penemuan mayat tanpa identitas itu dibenarkan oleh Kasi Humas Polresta Sleman Iptu Salamun. Disampaikan Salamun, lokasi penemuan tersebut berada di wilayah Godean.
"Penemuan mayat terjadi pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2024 pukul 14.00 WIB. Mayat dalam kondisi terapung di Kali Bedog, kompleks wisata Nglarang, Sidoarum, Godean," kata Salamun, Kamis (27/6/2024).
Berdasarkan pemeriksaan sementara terhadap jasad laki-laki tersebut, korban sudah ditemukan dalam kondisi terapung dan tubuhnya membengkak. Saat ditemukan korban mengenakan ciri-ciri warna biru.
Baca Juga: Jelang Jatuh Tempo, Target Penerimaan Pajak PBB P2 di Sleman Capai 50 Persen Lebih
"Jenazah berjenis kelamin laki-laki ditemukan menggunakan kaos biru," ucapnya.
Dari pengamatan sekilas pria tersebut diperkirakan berusia sekitar 40 hingga 50 tahun. Saat ditemukan tidak ada identitas pengenal dari yang bersangkutan.
"Usia sekitar 40-50 tahun. Jenazah sudah dalam keadaan bengkak," imbuhnya.
Kini korban telah dibawa ke RS Bhayangkara untuk pemeriksaan lebih lanjut. Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan terkait penemuan mayat tersebut.
"Saat ini korban dibawa ke RS Bhayangkara dan belum diketahui identitasnya," kata dia.
Baca Juga: Cegah Masalah di Kemudian Hari, Warga Sleman Diingatkan Update Data Kependudukan
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Dipecundangi PSBS Biak, PSS Sleman Terbenam di Dasar Klasemen
-
Geger! Ibu Asuh di AS Diduga Jual Anak demi Seekor Monyet Eksotis
-
Mulut Berbusa usai Check In Bareng Cewek di Hotel, MS Tewas Gegara Overdosis Obat Kuat?
-
Teman Mabuk hingga Penjual Miras Ikut Diperiksa Polisi, Pemicu Tewasnya Mahasiswa UKI Tersingkap?
-
Mahasiswa UKI Tewas usai Pesta Miras di Kampus, Legislator PDIP: Gak Zaman Lagi 'Main' Pakai Otot
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
Terkini
-
Pengukuran 14 Rumah di Lempuyangan Batal, Warga Pasang Badan
-
Dari Tenun Tradisional ke Omzet Ratusan Juta: Berikut Kisah Inspiratif Perempuan Tapanuli Utara
-
ABA Dibongkar, Pemkot Jogja Manfaatkan Lahan Tidur untuk Relokasi Pedagang ke Batikan
-
20 UMKM Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional di FHA-Food & Beverage 2025!
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan