SuaraJogja.id - Bangunan SDN Ungaran 1 Yogyakarta yang merupakan cagar budaya mengalami kerusakan. Sejumlah plafon di aula sekolah miring dan jebol.
Salah seorang wali murid SDN Ungaran 1 Yogyakarta, Edi Hardiyanto yang mengetahui hal ini pun mengeluhkan kerusakan tersebut. Pihaknya khawatir kerusakan tersebut akan membahayakan keselamatan para siswa.
"Saya sebagai orang tua wali melihat ada bangunan yang menurut saya sangat membahayakan bagi keselamatan anak anak ketika sedang beraktivitas mengikuti kegiatan ekstrakulikuler atau kegiatan yang lain di aula SD Ungaran tersebut," paparnya, Rabu (3/7/2024).
Meski mengalami kerusakan, Edi mendapatkan informasi pihak sekolah tidak bisa memperbaikinya. Sebab sekolah tersebut merupakan cagar budaya yang harus dilindungi dan ada aturan yang diterapkan untuk mengubah fasad atau memperbaiki kerusakan.
Karenanya para orang tua berharap ada tindakan segera dari pihak-pihak terkait untuk memperbaiki kerusakan sekolah. Dengan demikian bangunan tersebut tidak akan semakin rusak dan membahayakan keselamatan warga sekolah.
"SD Ungaran tersebut menurut informasi tempat tersebut merupakan cagar budaya sehingga tidak boleh di otak atik atau diperbaiki harus adanya kajian, analis dari dinas kebudayaan kota jogja. Disini kami sebagai orang tua merasa prihatin karena bangunan yang sudah kurang layak seperti ini seharusnya pihak dinas Kebudayaan atau dinas yang terkait segera menindak lanjuti hal ini karena ini masalah nyawa keselamatan anak anak harus menjadi prioritas utama," ujarnya.
Perbaikan diharapkan bisa segera dilakukan pihak-pihak terkait. Apalagi saat ini disebut merupakan waktu yang tepat karena pada masa libur sekolah.
Bila tidak segera diperbaiki, maka saat musim hujan datang nanti kondisi plafon sekolah akan semakin memburuk. Bahkan bisa saja plafon jatuh karena sudah tidak mampu menahan beban atap.
"Mohon untuk segera dicarikan solusi, jangan didiamkan karena ini masalah keselamatan bangunan yang sudah tidak layak dan akan roboh," sebutnya.
Baca Juga: Bursa Pilkada Kota Yogyakarta Makin Ramai, Nasdem Sodorkan Dua Nama Calon Wakil Walikota
Secara terpisah Kepala Dinas Kebudayaan (disbud) Kota Yogyakarta, Yetti Martanti saat dikonfirmasi mengiyakan kondisi bangunan SDN 1 Ungaran yang mengalami kerusakan. Karenanya pihaknya akan segera mengirim tim ke sekolah untuk mendata sisi bangunan mana saja yang perlu diperbaiki.
Berita Terkait
-
Perjalanan Habbie, UMKM yang Berkembang dengan Dukungan BRI Hingga Pecahkan MURI!
-
Warung Bu Sum: Legenda Kuliner Jogja Bertahan Berkat Resep Rahasia & Dukungan BRI
-
BNI Indonesias Horse Racing Triple Crown & Pertiwi Cup 2025 Garapan SARGA.CO Siap Pentas di Yogya
-
Cari Vila dengan Private Pool di Yogyakarta? Ini 7 Rekomendasi Terbaik
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja