SuaraJogja.id - Putri Ariani memang sudah resmi menjadi mahasiswa baru Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM). Namun hal itu tak berhenti untuk menghalanginya untuk tetap berkarya.
Finalis America’s Got Talent itu bahkan menyatakan tengah mempersiapkan album musiknya. Album itu direncanakan bakal rilis pada tahun ini.
Putri Ariani yang ditemui usai acara pembukaan Pionir Gadjah Mada 2024 di Lapangan Grha Sabha Pramana (GSP) UGM, mengatakan karir dan pendidikan tetap akan berjalan beriringan. Sehingga kuliah di UGM tidak akan menghalanginya untuk berhenti berkarya.
"Jadi kalau Putri itu dari dulu selalu pendidikan dan karir itu jalan beriringan," ujar Putri, Senin (29/7/2024).
Tanpa mengesampingkan salah satunya antara pendidikan dan karirnya sebagai penyanyi, Putri akan berusaha menjalani keduanya dengan baik.
"Jadi kalau untuk nyanyi Insyaallah akan tetap lanjut tapi kuliah juga tetap lanjut dan tahun ini bismiliah akan keluarin album baru," ujarnya.
Sementara itu Rektor UGM, Ova Emilia mengaku sangat bangga bisa menerima Putri Ariani berkuliah di kampusnya. Dia meyakini Putri akan berusaha kerja untuk mencapai cita-citanya selama berkuliah di UGM.
Tak hanya kepada Putri saja, Ova pun turut menyampaikan rasa bangganya kepada 10 ribu lebih mahasiswa lain. Apalagi mereka datang dari latar belakang yang beragam.
Diterimanya Putri Ariani di UGM menjadi salah satu bukti inklusivitas dari kampus. Sehingga hal ini diharapkan menjadi sesuatu yang baik.
Baca Juga: Ini Alasan Putri Ariani Pilih Kuliah di Fakultas Hukum UGM
"Kita sangat bangga mendapatkan lebih dari 10 ribu mahasiswa baru berasal dari berbagai daerah dengan berbagai latar belakang ya yang pasti ini menjadi warna tersendiri untuk inklusivitas dari UGM," kata Ova.
Ova turut memastikan akan terus berusaha untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang nyaman dan menyenangkan. Sehingga dapat lebih menumbuhkan semangat para mahasiswanya.
"Semoga lancar nih sekolahnya jadi itu yang mesti fokus dan kita berusaha sangat berusaha UGM akan menjadi tempat belajar yang nyaman dan menyenangkan untuk semuanya karena senang belajar itu akan memberikan motivasi dan keberhasilan untuk ke depan," tuturnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Kunjungan ke UGM, Megawati Ragukan Data Sejarah Penjajahan dan Jumlah Pulau Indonesia
-
Bukan Sekadar Antar Jemput: Bus Sekolah Inklusif Kulon Progo Dilengkapi Pelatihan Bahasa Isyarat
-
Maxride Bikin Bingung, Motor Pribadi Jadi Angkutan Umum? Nasibnya di Tangan Kabupaten/Kota
-
Megawati ke UGM: Soroti Biodiversitas dan Masa Depan Berkelanjutan
-
Alasan Kocak Megawati Soekarnoputri Tolak Kuliah di UGM: 'Nanti Saya Kuper'