SuaraJogja.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Umum Parangtritis tepatnya depan Balai Desa Patalan Dusun Bobok Patalan Kapanewon Jetis Kabupaten Bantul Yogyakarta. Selasa (13/8/2024) dinihari, seorang pengendara sepeda motor meregang nyawa usai mengalami kecelakaan tunggal di ruas jalan tersebut. Peristiwa ini sempat viral di media sosial melalui akun instagram @merapi_uncover.
Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widgnya mengungkapkan kecelakaan itu terjadi hari Selasa tanggal 13 Agustus 2024 pukul 03.30 WIB tadi. Sepeda motor yang mengalamk kecelakaan adalah Honda PCX AB-3546-BF.
"Korban adalah MRS (25) warga Dusun Tegal Rejo Rt 03 Bawuran Kapanewon Pleret Kabupaten Bantul Yogyakarta," kata dia, Selasa.
Kecelakaan lalu lintas terjadi berawal pada saat Sepeda motor Honda PCX AB-3546-BF melaju dari arah utara ke selatan (Jogja menuju Parangtritis). Korban melaju dengan kecepatan tinggi.
Baca Juga: Bantul Edukasi Masyarakat Pentingnya Perangi Stunting lewat Pementasan Ketoprak Genting Angsa
Sesampainya di lokasi kejadian di jalan yang menikung, pengendara tidak berbelok dan tetap lurus. Akibatnya, korban menabrak dua patok pengaman jalan yang ada di tepi timur (kiri jalan).
"Setelah itu kendaraan tidak terkendali masuk ke parit yang ada di samping jalan sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas tunggal," terang dia.
Akibat kecelakaan tersebut, korban mengalami luka cidera kepala berat, kondisinya tidak sadar dan meninggal dunia. Sementara Sepeda motor Honda PCX AB-3546-BF mengalami Kerusakan TNKB depan penyok, lampu depan tergores, cover kanan depan pecah, cover kanan bawah pecah, cover kanan tergores, setang bengkok.
Kontributor : Julianto
Baca Juga: Bantul Raih Penghargaan UHC dengan Cakupan Kepesertaan JKN 99 Persen
Berita Terkait
-
Regulasi Baru, Jalan Jitu: China Ubah Peta Perjalanan Mobil Otonom
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
-
Gilang Gombloh Kecelakaan Motor di Cikarang, Melibatkan Truk Besar
-
Bus Suporter Persebaya Alami Kecelakaan di Tol Pekalongan, Perjalanan ke Jakarta
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan