SuaraJogja.id - Proyek Jalan Tol Jogja-Solo Seksi 2 Paket 2.2 akan akhirnya akan memasuki area pengerjaan di Ring Road Utara Sleman. Nantinya konstruksi jalan bebas hambatan itu akan mulai dikerjakan di area ring road mulai pertengahan September 2024.
"Direncanakan pada pertengahan bulan September 2024, tahapan pembangunan jalan Tol Jogja Solo YIA paket 2.2 akan memasuki area Ring Road yang ada di wilayah Kronggahan Trihanggo Gamping Sleman," kata Humas Proyek Tol Jogja-Solo-YIA Wilayah DIY PT Adhi Karya, Agung Murhandjanto, saat dikonfirmasi, Sabtu (24/8/2024).
Disampaikan Agung, nantinya konstruksi di area Ring Road Utara itu bakal dikerjakan secara melayang atau elevated. Konstruksi tol di atas ring road utara itu bakal dibangun sepanjang 1 kilometer.
Pengerjaan itu akan dimulai dari barat UTY hingga tikungan Ngawen. Sebelum pengerjaan ini, kontraktor pun telah melakukan pelebaran jalan di area tersebut di sisi kiri maupun kanan.
Baca Juga: Produksi Perikanan di Sleman Menurun 30 Persen, Serangan Penyakit dan Kekeringan Jadi Penyebab
"Pembangunan tol di area Ring Road Utara ini akan dilakukan secara elevated atau melayang, dan pengerjaan nya akan dilakukan di tengah Ring Road dengan mengambil ruang jalan di tengah Ring Road dengan lebar 12 meter sepanjang 1 kilometer," ungkapnya.
Saat ini kontraktor masuh melakukan sejumlah persiapan sebelum pengerjaan tersebut. Termasuk dengan melakukan koordinasi dengan pemangku kepentingan di wilayah Sleman dan DIY.
Rencananya juga masih akan diadakan forum lalu lintas yang dihadiri oleh pemangku kepentingan yang lebih luas lagi dalam waktu dekat. Rencananya pemasangan pagar di area pengerjaan akan dimulai pada 9 September mendatang.
Kemudian dilanjutkan pada tanggal 21 September untuk pembongkaran median jalan di sepanjang lokasi konstruksi. Uji coba lalu lintas pun akan dilaksanakan setelah itu.
"Uji traffic dilakukan 28 September hingga 30 September. Nanti di Oktober kita mulai pekerjaan bore pile," tandasnya.
Baca Juga: Progres Tol Jogja-Solo-YIA Capai 52 Persen, 9 Jembatan di DIY Dikebut
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Polisi Imbau Warga Hindari Kawasan GBK: Ada Konser Taeyeon SNSD dan Laga Persija vs Persebaya
-
Hasil BRI Liga 1: Dipecundangi PSBS Biak, PSS Sleman Terbenam di Dasar Klasemen
-
Libur Lebaran Usai, Jakarta Macet Lagi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja