SuaraJogja.id - Suradiyana (47) Buruh Harian Lepas asal Padukuhan Kebosungu I Rt. 005 Kalurahan Dlingo Kapanewon Dlingo Bantul mengalami nasib sial saat bekerja di Dusun Jogonalan Lor Rt. 003 Tirtonirmolo Kasihan Bantul, Selasa (10/9/2024) terjatuh saat membangun rumah di dusun tersebut. Beruntung nyawanya masih selamat dan saat ini menjalani pengobatan intensif.
Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 15.00 WIB kemarin. Kejadian bermula ketika korban bekerja sebagai tukang pembangunan rumah di TKP sedang memplester tembok.
"Itu korban menyelesaikan pada bagian topi-topi lantai 2 bersama rekan satu kalurahan," kata dia dikutip Rabu (11/9/2024).
Saat itu Korban berniat akan berpindah posisi berjalan ke arah barat namun tiba-tiba terjatuh. Saat terjatuh korban sempat menyenggol kabel listrik tegangan tinggi yang ada di depan rumah tersebut kemudian terjatuh ke bawah di atas tumpukan pasir.
Baca Juga: Hendak Mendahului, Pengendara Motor Asal Gunungkidul Tewas Tertabrak Mobil di Dlingo
Melihat hal tersebut pengawas proyek yang kebetulan juga berada di lokasi langsung mengevakuasi korban. Korban langsung dibawa ke Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta.
Menurut keterangan tetangga proyek, dirinya saat berada di depan rumah melihat Korban jatuh dan sempat melihat percikan api saat Korban menyenggol kabel listrik.
"Korban mengalami luka bakar elektrik pada perut dan kepala belakang, luka bakar tangan kanan dan kaki kanan, prosentase luka 12 persen. Saat ini Korban dirawat inap di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta untuk penanganan lebih lanjut," ujar dia.
Jeffry menambahkan korban terjatuh kemungkinan karena kehilangan keseimbangan saat akan berpindah dikarenakan kondisi topi-topi yang sedang dikerjakan sangat sempit dan tinggi karena berada di lantai 2.
Kontributor : Julianto
Baca Juga: Janjian Tawuran via Video Call, 3 Remaja di Bantul Babak Belur Usai Tabrakan
Berita Terkait
-
Transisi Energi Listrik dalam Mendukung Swasembada Energi Khususnya di Daerah Pedesaan
-
Badai Bert Lumpuhkan Irlandia dan Inggris: Ribuan Rumah Tanpa Listrik, Transportasi Lumpuh
-
Charging Baterai Motor Listrik di Bawah 20 Persen? Stop, Ini Alasannya
-
VinFast Memulai Pengiriman Mobil Listrik VF 5 di GJAW 2024
-
Chery J6 Mobil Listrik yang Bisa Diajak Off-Road Berdesain Gahar
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi