SuaraJogja.id - Pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati untuk Pilkada Bantul 2024 dilaksanakan Senin (23/9/2024). Pengundian ini nampaknya menjadi ajang dari pasangan calon bupati dan wakil bupati menunjukkan sikap dan pemikiran mereka dalam Pilkada kali ini.
Untoro Hariadi-Wahyudi Anggoro Hadi hadir dengan mengenakan baju lurik namun bercorak modern berwarna merah dan putih. Kebetulan salah satu dusun bekas Wahyudi menjabat sebagai lurah memang menjadi sentra kain lurik.
Tak lupa, keduanya memakai peci warna hitam. Peci memang selama ini juga identik dengan calon Wakil Bupati Wahyudi Anggoro Hadi. Pendukungnya mengibaratkan jika Wahyudi seperti Gus Baha yang dikenal sebagai kyai kondang rendah hati.
Pasangan ini datang bersama dengan rombongan menggunakan perkusi dan sapu. Paslon Untoro-Wahyudi juga sempat menyapu halaman depan KPU Bantul. Mereka memiliki maksud yang menciptakan Bantul bersih.
"Kami membawa sapu lidi dan melakukan bersih-bersih karena ingin menciptakan Bantul yang bersih,"ujar Wahyudi.
Pasangan yang diusung PAN dan PBB ini mendapatkan nomor urut 1 yang mereka simbolkan selaras dengan perjalanannya dengan Wahyudi Anggoro Hadi dalam menjadi peserta Pilkada. Satu itu artinya konsep permulaan, konsep ketauhidan dan itu sesuai perjalanan mereka hingga bisa mendaftar ke KPU.
"Tanpa pertolongan Allah kami tidak sampai di sini," ujar calon Bupati nomor urut satu, Untoro Hariadi
Sementara pasangan Joko B Purnomo dan Ronny Indra Gunawan hadir dengan menggunaka jip. Rombongan juga diiringi kesenian tari dengan mengenakan pakaian anoman dan tokoh wayang lainnya. Iringan musik tradisional menggema di sepanjang perjalanan.
Mengenakan baju berwarna biru muda, celana panjang, sepatu, dan peci berwarna hitam, Joko-Rony kemudian turun dan menari di belakang penari menggunakan pakaian anoman dan tokoh wayang. Tari itu merupakan hasil kreasi Joko.
Baca Juga: Optimis Menang, Harda-Danang Maknai Nomor Urut 2 Sebagai Keseimbangan Membangun Sleman
"Tari itu hasil kreasi dari Pak Joko. Beliau memang seniman," tutur Ketua Bapilu pasangan Jonny, Suratman
Berita Terkait
-
Jatuh Bangun Nasib Ridwan Kamil: Gagal di Jakarta, Kini Terseret Isu Korupsi dan Perselingkuhan
-
Sahur Mewah Bupati Pekalongan di Akun Medsos Resmi Pemkab Tuai Kritik
-
Unjuk Rasa Desak KPK Selesaikan Kasus Korupsi di Banggai
-
Sebulan Menjabat Jadi Bupati, Jeje Govinda Bingung Ditanya Dedi Mulyadi
-
Hasto Klaim Dapatkan Intimidasi Sejak 2023: Makin Kuat Setelah Pilkada 2024
Tag
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Nasabah harus Waspada, Ini Tips dari BRI agar Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
Kilas Gunungkidul: Kecelakaan Maut Terjadi Selama Libur Lebaran, Seorang Anggota Polisi Jadi Korban
-
Malioboro Mulai Dipadati Wisatawan Saat Libur Lebaran, Pengamen Liar dan Perokok Ditertibkan
-
Urai Kepadatan di Pintu Masuk Exit Tol Tamanmartani, Polisi Terapkan Delay System
-
Diubah Jadi Searah untuk Arus Balik, Tol Jogja-Solo Prambanan-Tamanmartani Mulai Diserbu Pemudik