SuaraJogja.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman segera merealisasikan pembangunan gedung parkir di Pasar Godean. Rencananya gedung parkir itu baru akan mulai dibangun pada Januari 2025
Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Bappeda Sleman, Nur Fitri Handayani, menuturkan bangunan parkir itu nanti akan terdiri dari dua lantai. Hal ini sebagai komitmen untuk melengakpi fasilitas Pasar Godean yang telah diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) beberapa waktu lalu itu.
"Pemkab Sleman berkomitmen untuk membangun gedung parkir tersebut melalui APBD sebagai bagian dari kelengkapan fasilitas Pasar Godean," ungkap Nur, Rabu (2/10/2024).
Disampaikan Nur, bangunan parkir itu terdiri dari dua lantai. Dengan perkiraan luasan per lantai 1.428 meter persegi dan total perkiraan luasan 2.856 meter persegi.
Baca Juga: Fasilitas Belum Memadai, Ini Lokasi Kantong Parkir yang Bisa Dipakai Pengunjung Pasar Godean
"Pembangunan dijadwalkan mulai Januari-April [2025]," ucapnya.
Kendati sudah dipastikan menggunakan alokasi dana APBD, kata Nur, pihaknya masih akan melakukan perhitungan. Terlebih dengan anggaran pasti untuk pembangunan gedung parkir tersebut.
"Untuk anggaran, sudah ada alokasi di APBD, namun masih perlu penghitungan yang cermat mengingat kemungkinan fluktuasi harga barang atau material," tandasnya.
Sementara ini untuk menunggu pembangunan gedung parkir di Pasar Godean, Pemkab Sleman telah menyiapkan sejumlah kantong parkir sementara. Hal ini hasil koordinasi yang dilakukan dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Sleman.
"Untuk saat ini, Dinas Perhubungan telah menyiapkan lokasi-lokasi parkir di sekitar pasar yang bisa digunakan oleh pedagang maupun pengunjung pasar," ucapnya.
Baca Juga: Dari Kasus Fufufafa, Pilkada 2024 Jadi Ajang Bongkar Jejak Digital Calon Kepala Daerah
Kantong Parkir Pasar Godean
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Dua Laga Penentu Nasib PSS Sleman, Bupati Sleman Optimistis Super Elja Tak Terdegradasi
-
Segera Klaim! Ada 3 Link Saldo DANA Kaget, Bisa Buat Traktir Ngopi dan Nongkrong Bareng Teman
-
Banyak yang Salah Kaprah, UGM Pastikan Kasmudjo Dosen Pembimbing Akadamik Jokowi
-
Amankan Beruang Madu hingga Owa dari Rumah Warga Kulon Progo, BKSDA Peringatkan Ancaman Kepunahan
-
Polemik Lempuyangan: Keraton Bantu Mediasi, Kompensasi Penggusuran Tetap Ditolak Warga