SuaraJogja.id - Peristiwa tabrak lari yang melibatkan mobil dan dua sepeda motor terjadi di wilayah Gamping, Sleman. Pengendara mobil akhirnya berhasil diamankan.
Peristiwa ini sempat diunggah di media sosial dan mendapat perhatian warganet. Pasalnya pengendara mobil sempat dikejar massa usai kabur setelah menabrak pemotor.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sleman AKP Mulyanto menuturkan peristiwa itu terjadi tepatnya di Jalan Godean, Dusun Guyangan, Nogotirto, Gamping, Sleman pada Selasa (8/10/2024) sekira pukul 22.10 WIB malam.
Kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan itu yakni Mobil Daihatsu Ayla nomor polisi (nopol) B 1323 VKW. Kemudian sepeda motor honda beat nopol AB 5766 KH dan sepeda motor yamaha gear nopol AB 2172 XW.
Baca Juga: Dukung Paslon Harda Kiswaya dan Danang Maharsa, Barisan 1912 Siap Bergerak Wujudkan Sleman Baru
Disampaikan Mulyanto, peristiwa itu bermula saat mobil Daihatsu Ayla melaju dari arah timur ke arah barat. Kemudian sesampainya di lokasi kejadian menabrak sepeda motor honda beat yang juga melaju dari arah timur ke barat.
"Mobil kemudian terus melaju ke arah barat sesampai di simpang empat Demak Ijo ke selatan membentur sepeda motor yamaha gear di Jalan Siliwangi tepatnya selatan gudang rokok yang menyebabkan pengendara sepeda motor yamaha gear terjatuh," ungkap Mulyanto saat dikonfirmasi, Rabu (9/10/2024).
Warga sekitar sempat mengejar mobil tersebut dan akhirnya dapat diberhentikan di Jalan Dusun Gumuk, Sidoarum, Godean, Sleman. Pengemudi dan penumpang mobil pun hampir dimassa warga yang ada.
Berdasarkan pemeriksaan polisi, pengemudi mobil itu merupakan pria berinisial NCU (46) warga Sondakan, Laweyan, Surakarta. Sedangkan penumpang berinisial HP (39) warga Gajahan, Pasarkliwon, Surakarta.
Kedua orang tersebut sempat terkena amuk massa dan menderita luka lebam pada mata sebelah kanan. Mereka berdua lantas melakukan rawat jalan di rumah sakit.
Baca Juga: Dukung Ketahanan Pangan, Cabup Sleman Harda Kiswaya Kunjungi Lahan Pertanian di Dero Wetan Pakem
Sementara itu pengendara motor honda beat merupakan warga Trihanggo, Gamping, Sleman berinisi YW (42) mengalami luka punggung belakang nyeri. Kemudian pengendara motor yamaha gear AM (51) warga Banyuraden, Gamping, Sleman luka dan sesak napas serta siku tangan kanan lecet.
"Dua korban pengendara motor dilakukan rawat jalan di RS PKU Gamping," ucapnya.
Mobil yang sempat kabur itu pun menjadi sasaran massa mengakibatkan kerusakan pada seluruh kaca mobil yang pecah, kabin atas penyok serta bodi depan penyok. Sementara motor honda beat rusak slebor belakang pecah dan yahama hear rusak pada bodi samping belakang lecet.
Kerugian materi keseluruhan ditaksir mencapai Rp 20 juta. Saat ini, disampaikan Mulyanto, kasus ini masih dalam proses penyelidikan kepolisian.
Berita Terkait
-
Night Drive Maut Mahasiswa di Jogja, Dari Buka Celana Sampai Berakhir di Penjara
-
Oral Seks Berujung Pasal Berlapis! Begini Nasib Pengendara Xpander yang Tabrak Lari Penyandang Disabilitas hingga Tewas
-
Gak Ada Otak! Nyetir Mobil sambil 'Anu' Dikemut Cewek, Mahasiswa di Sleman Tabrak Pria Difabel hingga Tewas
-
Ngeri! Mobil Offroad Tabrak Kerumunan di Tiongkok, 35 Orang Tewas
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur