SuaraJogja.id - Aksi begal terhadap sopir GoCar di Gunungkidul Minggu (3/11/2024) malam viral di media sosial. Terekam detik-detik sopir GoCar lari dari mobil dan kendaraannya dibawa kabur oleh pelaku.
Informasi yang berhasil dikumpulkan menyebutkan aksi pembegalan di Kawasan Lapangan Cemara Jajar jalan Playen-Dlingo di Kalurahan Ngunut, Kapanewon Playen, Gunungkidul. korban bernama Suroyo warga Pagotan, Pengkol, Kapanewon Nglipar.
"Mobil yang dibawa kabur itu mobil jenis Avanza hitam Nopol AB 1962 W," ujar warga setempat, Adi.
Diperoleh informasi, peristiwa itu bermula sekira pukul 19.30 WIB ketika korban sedang dalam perjalanan mengantarkan penumpang di jalan Playen- Dlingo Bantul. Sesampai di lokasi kejadian, tepatnya di Kawasan Lapangan Cemoro Jajar, korban tiba-tiba diserang bagian leher menggunakan senjata tajam oleh pelaku.
Korban dan diminta turun dari mobil dan pelaku langsung membawa dompet, Handphone dan mobil tersebut. Setelah itu, pelaku langsung tancap gas membawa mobil korban ke arah utara dan belok ke timur.
"Korban langsung dilarikan ke RS Nurohmah karena ada luka di leher," kata saksi Adi salah seorang warga setempat.
Saat ini korban masih dalam penanganan tenaga medis di rumah sakit akibat luka sayatan di bagian lehernya. Sedangkan pihak kepolisian masih melakukan pengejaran terhadap pelaku dengan mengumpulkan sejumlah keterangan dari korban dan juga saksi.
Kapolres Gunungkidul, AKBP Ary Murtini ketika dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa tersebut usai melakukan penyelidikan polisi langsung melakukan pengejaran dan berhasil mengamankan pelaku beberapa jam kemudian.
"Alhamdulillah. Tidak butuh waktu lama pelaku bisa kami amankan. Maaf belum bisa memberi keterangan lebih, karena baru kami periksa," kata Kapolres, Senin (4/11/2024) pagi.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja