SuaraJogja.id - Sebanyak 60 orang mengikuti kursus pelatih Lisensi D yang diadakan oleh Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kabupaten Sleman, 2-15 Desember 2024, di Hotel Prima SR.
Kursus pelatih Lisensi D Askab PSSI Kabupaten Sleman telah mendapat legalitas dari PSSI serta diampu oleh para instruktur berpengalaman dari asosiasi pusat.
Kursus pelatih Lisensi D yang digelar oleh Askab PSSI Kabupaten Sleman diikuti oleh 60 peserta, terdiri atas 57 laki-laki dan tiga perempuan.
Ketua Askab PSSI Kabupaten Sleman, Wahyudi Kurniawan, mengatakan, kursus pelatih Lisensi D digelar untuk mengembangkan potensi-potensi unggul sepak bola di Bumi Sembada.
Baca Juga: KDRT Tinggi di Gamping, Pemkab Sleman Luncurkan Layanan Konseling Keliling
"Saya berharap para pelatih yang mengikuti kursus lisensi bisa ikut melahirkan pemain-pemain sepak bola di kancah nasional maupun internasional," tegas WK, panggilan akrabnya, Senin (2/11/2024).
WK, yang juga Anggota DPRD Kabupaten Sleman, menambahkan, kursus lisensi kali ini menargetkan 10 persen hingga 20 persen peserta bisa mendapatkan gratis pelatihan untuk naik tingkat pada tahap berikutnya.
Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa, mengapresiasi kursus pelatih Lisensi D yang diadakan oleh Askab PSSI Kabupaten Sleman. Apalagi, ia berujar, para peserta mendapatkan subsidi biaya kepesertaan.
Ia pun meminta kepada para peserta untuk tekun dan serius dalam menjalani kursus pelatih Lisensi D sehingga mampu mendukung pengembangan sepak bola, khususnya di Kabupaten Sleman.
"Manfaatkan kursus ini secara baik supaya muncul pelatih-pelatih hebat sepak bola di tingkat nasional yang berasal dari Kabupaten Sleman," pungkas Danang Maharsa.
Baca Juga: Pilkada di DIY Lancar, Tapi Sleman Diwarnai Bagi-Bagi Uang Saat Pencoblosan
Berita Terkait
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 9 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Minimal 6000 mAh, Kuat Berhari-bari Tanpa Powerbank
Pilihan
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
-
Korlantas Polri Cek Lokasi Kecelakaan Maut di Tawangmangu, Ini Hasilnya
Terkini
-
Thrifting Aman Tanpa Gatal, Ini Tips Jitu Dokter UGM untuk Hindari Penyakit Kulit dari Baju Bekas
-
Ditutup Kain Hitam hingga Berujung Dibongkar, Reklame Ilegal Disikat Wali Kota Jogja
-
Saldo DANA Nambah Terus? Ini Link Aktif untuk Pemburu DANA Kaget yang Terbukti
-
Dulu Didoktrin JAD, Kini Jualan Ayam Bakar di Sleman: Kisah Inspiratif Mantan Teroris Tobat
-
Dua Laga Penentu Nasib PSS Sleman, Bupati Sleman Optimistis Super Elja Tak Terdegradasi