SuaraJogja.id - Kedutaan Besar Amerika Serikat bersama Yogyakarta Royal Orchestra menggelar acara latihan terbuka (open rehearsal) dengan penampilan grup cello asal Amerika Serikat, Empire Wild di Kagungan Dalem Pagelaran Keraton Yogyakarta pada Senin (9/12/2024).
Perwakilan Kedubes Amerika Serikat, Emily Magaziner menyampaikan, kegiatan latihan terbuka ini digelar dalam rangka merayakan 75 tahun hubungan bilateral Amerika Serikat dan Indonesia.
"Tahun ini Indonesia dan Amerika Serikat merayakan momen yang istimewa, yaitu 75 tahun hubungan bilateral. Maka dari itu, kami dari Kedubes mendatangkan kedua pemain cello (Empire Wild) yang akan bermain musik bersama orkestra ini (Yogyakarta Royal Orchestra)," jelas Emily Magaziner di hadapan para penonton latihan terbuka, Senin (9/12/2024).
Personil Empire Wild, Mitchell Lyon dan Ken Kubota menyampaikan bahwa mereka sangat senang bisa hadir di Yogyakarta, terutama dapat berkesempatan bermain musik bersama Yogyakarta Royal Orchestra.
Dikonfirmasi terpisah, Emily Magaziner menyampaikan apabila Empire Wild tidak perlu berlatih keras untuk tampil bersama Yogyakarta Royal Orchestra pada latihan terbuka ini.
Emily Magaziner menjelaskan alasan grup cello Empire Wild dipilih oleh Kedubes Amerika Serikat untuk berkolaborasi dalam orkestra ini karena alat musik yang dimainkan sangat cocok untuk berkolaborasi bersama Yogyakarta Royal Orchestra. Selain itu, Empire Wild didatangkan Kedubes Amerika Serikat untuk semakin memperkuat hubungan Indonesia dan Amerika Serikat.
"Mereka didatangkan ke Indonesia oleh Kedubes Amerika Serikat, tahun ini Indonesia dan Amerika Serikat merayakan 75 tahun hubungan bilateral. Hubungan itu sangat luas, terutama di bidang ekonomi dan bidang-bidang lain. Hubungan itu berkaitan antara orang Indonesia dan Amerika. Jadi, program-program seperti ini memperkuat hubungan Indonesia dan Amerika," terang Emily Magaziner kepada Suarajogja.id.
Latihan terbuka ini berlangsung dengan tiga penampilan. Penampilan pertama dan kedua duet cellist Empire Wild dan ketiga kolaborasi bersama Yogyakarta Royal Orchestra memainkan lagu Indonesia Pusaka.
Kegiatan latihan terbuka dengan penampilan spesial dari Empire Wild ini dilaksanakan sebelum konser WARAWADITRA - Women Orchestra Concert Yogyakarta Royal Orchestra yang merupakan konser akhir tahun YRO 2024 sekaligus menyambut Hari Ibu.
Konser akhir tahun 2024 WARAWADITRA - Women Orchestra Concert Yogyakarta Royal Orchestra yang digelar Kawedanan Karaton Ngayogyakarta Hadiningrat ini dilaksanakan pada Sabtu, 14 Desember 2024 di Kagungan Dalem Pagelaran Karaton Ngayogyakarta. Konser ini terbuka untuk umum dan gratis, tanpa perlu reservasi.
Berita Terkait
-
Ramaikan Konser Yogyakarta Royal Orchestra, Ndarboy Genk Deg-degan Nyanyi Anak Lanang
-
Peringati Hari Al Quds, Massa Gelar Demo Bela Palestina di Kedubes Amerika
-
Aksi Solidaritas untuk Palestina di Kedubes AS
-
Penampakan Trotoar di Depan Kedubes AS yang Diblokade Kawat Berduri
-
Polemik Trotoar Depan Kedubes AS: Ditutup Sejak Jokowi Jadi Gubernur, Diprotes Warga
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
Terkini
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI