SuaraJogja.id - Geger penemuan mobil tanpa pemilik di sebuah persawahan di kawasan Pakem, Sleman, pada Selasa (25/2/2025) dini hari. Mobil itu ditemukan warga dalam kondisi berlubang diduga bekas tembakan.
Hal itu sempat diunggah oleh akun X dan Instagram @merapi_uncover. Dalam unggahan tersebut, dinarasikan mobil ditemukan sekitar pukul 01.30 WIB dini hari tadi.
Dalam video tersebut mobil warna putih yang ditemukan warga itu bermerek Daihatsu Ayla nomor polisi B 1360 RKQ. Saat ditemukan mobil masih dalam keadaan mesin dengan lampu sein mobil menyala.
Tidak disebutkan secara rinci lokasi penemuan mobil tersebut. Namun berdasarkan informasi yang beredar mobil itu ditemukan warga di daerah Pakem, Sleman.
Baca Juga: Viral Keluhan PKL di Trotoar UGM, Satpol PP Sleman: Tunggu Keputusan UGM
"Pukul 01:30 WIB ditemukan mobil dalam keadaan kosong ditinggal pengemudinya, mobil tersebut terdapat beberapa lubang seperti bekas tembakan. Lokasi: di Sleman," tulis unggahan tersebut dikutip, Selasa siang.
Kasi Humas Polresta Sleman, AKP Salamun membenarkan penemuan mobil misterius tersebut. Dia merinci lokasi penemuan mobil itu di Karanggeneng, Purwobinangun, Pakem, Sleman.
Disampaikan Salamun, saat ini pihaknya tengah mendalami perkara tersebut. Sedangkan untuk mobil diamankan di Polsek Sleman.
"Perkara tersebut sudah ditangani Polsek Sleman dan diback up Satresrim Polresta Sleman. Mobil sudah diamankan Polsek Sleman. Perkara masih proses penyelidikan," ungkap Salamun saat dikonfirmasi, Selasa siang.
Dia menungkapkan perkara ini ditangani oleh Polsek Sleman dan Satreskrim Polresta Sleman. Salamun bilang ada rentetan kejadian sebelum mobil itu ditemukan.
Baca Juga: Harga Sejumlah Bahan Pokok di Sleman Mulai Merangkak Naik Jelang Ramadan
"Awal mula penanganan dari Polsek Sleman. Kemudian diback up Polsek Pakem dan Satreskrim Polresta Sleman. Ada rentetannya," ujar dia.
Berita Terkait
-
Donald Trump Beri Sinyal Selamatkan Sektor Otomotif di Tengah Perang Dagang, Pajak Diturunkan?
-
Mengenal Colt 1.6: Hatchback Mitsubishi yang Torsinya Bikin Civic Estilo Ketar-ketir
-
Mobil Bekas Underrated: Mesin Sekelas HR-V tapi Harga Setara Brio Satya, SUV Ini Bikin Ngiler
-
Menilik Hari Baik Membeli Mobil Baru Menurut Primbon Jawa: Jangan Sembarangan, Bisa Membawa Sial!
-
Titan Run 2025 Kembali Digelar, Kali Ini Ada Mobil Sebagai Hadiah!
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
Terkini
-
Pengukuran 14 Rumah di Lempuyangan Batal, Warga Pasang Badan
-
Dari Tenun Tradisional ke Omzet Ratusan Juta: Berikut Kisah Inspiratif Perempuan Tapanuli Utara
-
ABA Dibongkar, Pemkot Jogja Manfaatkan Lahan Tidur untuk Relokasi Pedagang ke Batikan
-
20 UMKM Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional di FHA-Food & Beverage 2025!
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan