Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Selasa, 04 Maret 2025 | 16:02 WIB
Ilustrasi gendam (Pexels)

SuaraJogja.id - Aksi gendam yang diduga dilakukan oleh sekelompok pelaku di wilayah Pandowoharjo, Sleman, gagal total. Bahkan para pelaku justru terkena prank setelah korban yang mereka incar ternyata hanya mengenakan perhiasan emas imitasi

Insiden ini pertama kali diunggah oleh akun Instagram @merapi_uncover pada Selasa (4/3/2025). Berdasarkan narasi dalam unggahan tersebut, seorang warga mengabarkan adanya aksi gendam yang dilakukan oleh beberapa orang menggunakan mobil. 

Modus operandi para pelaku yakni berpura-pura menanyakan alamat kepada calon korban. Setelah itu korban diajak berjabat tangan dan dibawa ke dalam mobil. 

Namun, dalam kasus ini, beruntung korban masih berhasil selamat. Pelaku pun tidak mendapatkan keuntungan apapun karena korban hanya memakai perhiasan emas tiruan atau imitasi.

Baca Juga: Naikkan Status Kasus Keracunan Massal Sleman jadi Penyidikan, Polisi Sebut segera Ada Tersangka

Kapolsek Sleman Kompol Khabibullah mengonfirmasi bahwa tidak ada kerugian materi dalam aksi gendam ini. Korban pun tidak melaporkan peristiwa itu ke kepolisian. 

"Iya belum ada yang melapor, itu info yang [dipakai] korban juga emas imitasi. Gendamnya kena prank itu. Tidak ada kerugian materiil," kata Khabib saat dikonfirmasi, Selasa siang.

Meskipun aksi gendam kali ini gagal, pihak kepolisian memperingatkan masyarakat bahwa para pelaku kemungkinan akan mencoba kembali. Baik di lokasi sama atau berbeda dengan menggunakan modus lain. 

Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk lebih waspada dan menghindari interaksi dengan orang tak dikenal yang memiliki gelagat mencurigakan. 

"Masih dimungkinkan pelaku bisa beraksi lagi, kepada masyarakat agar lebih berhati-hati adanya aksi gendam tersebut karena mendekati hari Lebaran," ujarnya.

Baca Juga: Sempat Kabur dan Tinggalkan Mobil yang Tertembak di Pakem, Polisi Tangkap Satu Terduga Pelaku Penggelapan Rental

Sebagai langkah pencegahan, Polsek Sleman akan meningkatkan patroli di area rawan kejahatan. Terutama selama bulan ramadan dan menjelang perayaan Lebaran.

Load More