SuaraJogja.id - Menjelang arus mudik Lebaran 2025, Terminal Dhaksinarga, Wonosari, Pemkab Gunungkidul mulai melakukan ramp check atau pemeriksaan kelaikan kendaraan. Kegiatan ini telah berlangsung sejak Senin (10/3/2025) dan menyasar semua kendaraan yang masuk ke terminal.
Koordinator Satuan Pelayanan (Korsatpel) Terminal Bus Dhaksinarga, Aris Darwanto, mengungkapkan bahwa ramp check meliputi pemeriksaan kondisi ban, lampu, wiper, hingga aspek teknis lainnya guna memastikan keselamatan penumpang.
"Sampai saat ini, memang baru ada satu bus yang ditemukan tidak laik jalan. Kami sudah melayangkan teguran agar segera dilakukan perbaikan," ujarnya pada Jumat (14/3/2025).
Selain melakukan ramp check, Terminal Dhaksinarga juga menyiapkan berbagai fasilitas bagi pemudik. Di antaranya, unit layanan kesehatan yang akan bekerja sama dengan Jasa Raharja dan Dinas Kesehatan, serta peningkatan fasilitas ruang tunggu.
Baca Juga: KAI Daop 6 Yogyakarta Catat 189.504 Tiket Angkutan Lebaran Terjual
Persiapan kali ini sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Terminal memastikan ketersediaan kursi yang memadai, pendingin ruangan, hingga menyediakan karpet lesehan untuk kenyamanan pemudik.
Terkait prediksi arus mudik, Aris mengatakan pihaknya masih menunggu informasi resmi, termasuk jumlah pemudik serta armada yang akan disiapkan. Pihaknya masih menunggu hasil rapar Kementrian Perhubungan.
"Mengenai jadwal mudik, belum ada info A1. Kami juga masih menunggu kepastian apakah pemudik di wilayah Yogyakarta akan dipusatkan di Terminal Giwangan atau Dhaksinarga. Nanti setelah hasil rapat dengan kementerian keluar, akan kami informasikan," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Gunungkidul, Irawan Jatmiko, mengatakan bahwa pihaknya masih melakukan koordinasi lintas sektor terkait persiapan mudik Lebaran. Dengan berbagai persiapan ini, diharapkan arus mudik di Gunungkidul dapat berjalan dengan aman, nyaman, dan lancar.
"Kami masih dalam tahap pembahasan internal untuk dirapatkan lebih lanjut," tuturnya.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Suzuki Bengkel Siaga Kawal Momen Mudik Lebaran 2025
-
Libur Lebaran 2025: Catat Tanggal Cuti Bersama Idul Fitri dan Rencanakan Mudik Sekarang
-
Bagi-Bagi THR Makin Seru! Ini 5 Rekomendasi Link Beli Amplop Lebaran Unik dan Kocak
-
Daftar Lengkap Tarif Tol Trans Jawa saat Mudik Lebaran 2025
-
Cara Pesan Tiket Bus PO Haryanto Online untuk Mudik Lebaran 2025: Begini Tutorialnya!
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
- Mees Hilgers Berpotensi Tinggalkan Tim
- Ria Ricis Bantu Pengobatan Keponakan Ratusan Juta, Keberadaan Suami Oki Setiana Dewi Dipertanyakan
- Kunjungi Nunung ke Kost, Momen Raffi Ahmad Transfer Uang Jadi Perbincangan
Pilihan
Terkini
-
Berdayakan Tukang Becak Kayuh di Bulan Ramadan, Muhammadiyah Bagikan Becak Listrik 1912
-
Pedagang di Gunungkidul Keluhkan Pasar Kian Sepi, Sebagian Terpaksa Memilih Tutup
-
Sambut Arus Mudik, Terminal Wonosari Gelar Ramp Check dan Siapkan Karpet Lesehan di Ruang Tunggu
-
Batal Dibuat Satu Arah, Plengkung Gading Ditutup Total
-
Papua Global Spices, UMKM Papua Barat yang Sukses Tembus Pasar Dunia Berkat BRI