Menurut keterangan Kanit Gakkum Polres Gunungkidul, Ipda Winarko, kecelakaan bermula saat pengendara sepeda motor Honda GL P dengan nomor polisi AD-2101-CL yang dikendarai oleh Faisal Muhammad Bayu Nugroho (22), melaju dari arah Timur/Gedangsari menuju Barat/Watugajah dengan kecepatan tinggi.
"Sesampainya di lokasi kejadian, pengendara tersebut berjalan terlalu ke kanan hingga melewati garis marka jalan," kata dia.
Pada saat yang bersamaan, dari arah berlawanan datang sepeda motor Satria FU dengan nomor polisi AB-6978-RV yang dikendarai Dian Saputra (18), bersama seorang pembonceng, Aldy Prayoga (20). Karena jarak yang terlalu dekat, tabrakan tidak dapat dihindari.
Berdasarkan pemeriksaan petugas medis di Rumah Sakit Soeradji Tirtonegoro Klaten, berikut kondisi para korban FMBN (22), warga Gandu, Mertelu, Gedangsari, mengalami cedera kepala parah dan meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit.
"Sementara korban Dian Saputra (18), warga Plasan, Watugajah, Gedangsari, mengalami luka lecet di bagian wajah dan patah tangan kanan," kata dia.
Saat ini dalam kondisi sadar dan menjalani perawatan. Aldy Prayoga (20), warga Plasan, Watugajah, Gedangsari, korban lainnya mengalami patah tulang kaki kanan dan dirawat dalam kondisi sadar di rumah sakit.
Kecelakaan ini kembali menambah daftar insiden lalu lintas di jalur yang dikenal viral di media sosial karena tanjakan dan tikungannya yang ekstrem. Kepolisian mengimbau para pengendara untuk lebih berhati-hati, terutama dalam menjaga kecepatan dan mematuhi rambu lalu lintas guna menghindari kejadian serupa di masa mendatang.
Kontributor : Julianto
Baca Juga: Siap Mudik? Cek Dulu Harga Tiket Bus Jogja-Jabodetabek, Ada yang Naik Lebih dari Rp300 Ribu
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up