Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Ilham Baktora | Hiskia Andika Weadcaksana
Kamis, 03 April 2025 | 11:18 WIB
Seorang petugas menggelar show terhadap hewan unggas kepada pengunjung di Gembira Loka Zoo, Kota Jogja. (Instagram/@gembiraloka.zoo)

Untuk menarik minat wisatawan, GL Zoo telah menambah fasilitas baru, salah satunya adalah Zona Cakar.

Zona ini menjadi daya tarik tambahan bagi pengunjung yang ingin melihat berbagai koleksi satwa secara lebih interaktif.

"Salah satu upaya kita itu juga membangun Zona Cakar yang di mana ini menjadi salah satu fasilitas tambahan untuk pengunjung untuk zona-zona satwanya sendiri," tandasnya.

Pihak pengelola menilai kunjungan masih akan ramai hingga pascalebaran.

Baca Juga: Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran di Gunungkidul Menurun, Dispar Ungkap Sebabnya

Mengingat masih ada pemudik yang memilih menghindari keramaian pada awal Lebaran.

"Tidak menutup kemungkinan itu juga memang masih banyak pemudik yang masih stay di Jogja atau memang mengkhususkan untuk liburan di Jogja dan berlibur ke Gembira Loka," ucapnya.

Selain menikmati berbagai satwa yang tersedia di Gembira Loka, pengelola turut menghadirkan berbagai aktivitas interaktif.

Mulai dari kegiatan bertajuk Bojok Bebek dan atraksi lainnya juga akan berlangsung hingga akhir periode libur Lebaran.

Meskipun jumlah pengunjung meningkat, jam operasional GL Zoo tetap sama, yaitu pukul 08.00 hingga 16.00 WIB. Namun, pengunjung yang sudah berada di dalam area kebun binatang masih dapat beraktivitas hingga pukul 17.00 WIB.

Baca Juga: Malioboro Mulai Dipadati Wisatawan Saat Libur Lebaran, Pengamen Liar dan Perokok Ditertibkan

Selain itu, selama periode libur Lebaran, GL Zoo menerapkan harga tiket high season, yaitu Rp85.000 per orang. Hal ini mengalami kenaikan dari harga tiket akhir pekan yang sebelumnya Rp75.000.

Load More