- Pasar Godean masih perlu pembenahan meski sudah diresmikan
- Pedagang mendesak boyongan pasar segera dilakukan dan tak mundur lagi
- Tanggal 29 Oktober pedagang desak Pemkab Sleman fasilitasi pemindahan ke pasar baru
SuaraJogja.id - Para pedagang Pasar Godean enggan menunda lebih lama lagi boyongan dari lokasi relokasi ke gedung pasar yang baru.
Ribuan pedagang berharap pemindahan bisa dilakukan pada 29 Oktober 2025 mendatang.
Hal itu diungkapkan oleh Ketua Paguyuban Pedagang Pasar Godean, Sri Kundari.
Ia menyebut sebagian besar pedagang telah siap untuk menempati pasar baru hasil revitalisasi tersebut.
"Kita [harap] 29 [Oktober pindah] soalnya persiapan pedagang sekarang sudah 90 persen," kata Sri Kundari kepada wartawan, Rabu (22/10/2025).
Ia bilang bahwa para pedagang kini bahkan sudah mulai mencicil proses perpindahan.
Termasuk membawa perlengkapan dagang mereka ke Pasar Godean baru.
Ditegaskan Sri bahwa para pedagang tak ingin menunda lagi proses perpindahan yang sempat molor beberapa kali.
Meski kondisi bangunan pasar sempat dilaporkan masih memiliki kebocoran di beberapa titik, hal itu disebut bukan masalah besar bagi para pedagang.
Baca Juga: Sistem Parkir Pasar Godean 'Digodok' Habis: Bupati Turun Tangan Atasi Potensi 'Bocor' Retribusi
"Kalau masalah bocor itu bagi kami kecil. Soalnya yang di sana [lokasi sementara] seperti itu. Jadi kalau cuma kayak ini ya kita bisa [sambil jalan]. Kalau nunggu-nunggu lagi kita mau sampai kapan kan malah repot," tegasnya.
Sri menyebut alasan utama para pedagang ingin segera pindah sebab ingin mengejar momentum libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
"Pokoknya kita tanggal 29 [Oktober] harapan kami. Biar nanti Natal dan Tahun Baru bisa sudah di sini, kita tambah laris," ucapnya.
Dari sisi fasilitas, Sri memastikan tak ada kendala berarti. Fasilitas seperti lift barang dan troli sudah disiapkan.
Bahkan para pedagang sudah sempat melakukan diuji coba bernagai sarana dan prasarana tersebut.
Menurutnya hal itu sudah cukup untuk mempermudah aktivitas jual beli di tiga lantai bangunan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Anti Hujan! 10 Destinasi Wisata Indoor Jogja Paling Asyik untuk Liburan Keluarga
-
3 Rekomendasi SUV Bekas, Type Premium Bisa Dibawa Pulang dengan Modal Rp80 Jutaan
-
Demi Keselamatan Publik! Mahasiswa UMY Gugat UU LLAJ ke MK Setelah Jadi Korban Puntung Rokok
-
Harda Kiswaya di Persidangan: Hibah Tak Pernah Dikaitkan Pilkada
-
7 Fakta Panas Sidang Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman: Bupati Harda Kiswaya Terlibat?