Viral Nama Bayi Alhamdulillah Rejeki Hari Ini, Netizen Bingung Panggilannya

Muncul nama unik di Jogja.

Galih Priatmojo
Senin, 03 Februari 2020 | 13:43 WIB
Viral Nama Bayi Alhamdulillah Rejeki Hari Ini, Netizen Bingung Panggilannya
Bayi di Jogja punya nama unik yakni Alhamdulillah Rejeki Hari Ini. [@merapi_news / Twitter]

SuaraJogja.id - Nama selain dipakai sebagai identitas juga biasanya dibubuhkan sebagai doa. Nah, hal ini seperti yang dilakukan oleh orangtua di Jogja yang menamai anaknya dengan nama Alhamdulillah Rejeki Hari Ini.

Nama nan unik inipun mendadak viral di jagad maya. Salah satu akun yang mengunggah nama unik ini yakni @merapi_news.

Tak sedikit dari para netizen yang menganggap itu hanya lelucon bahkan tak percaya. Tapi beberapa di antaranya meyakini nama itu ada.

Di antara yang memercayai nama itu ada justru sibuk membahas soal panggilan nama anak tersebut.

Baca Juga:Jogja Heboh 2020, Hotel Diskon Hingga 50 Persen di Tiket

"Dipanggil Al mantap," kata akun @dellasyo.

"Panggilannya Al apa malah Arhi," kata @rneffendi.

"Panggilane Harni," tulis @stepforward23.

"Panggilannya Dul," kicau @Power41387416.

"Panggilane Alrehan? wkwk," tulis @m_hendri17.

Baca Juga:Tak Cuma Instagramable, Ngopi Makin Syahdu di "Hutan Mini" TUGU LOR Jogja

Tim SuaraJogja.id sendiri saat menelusur kebenaran nama tersebut ternyata hal tersebut dibenarkan Disdukcapil Kota Yogyakarta. 

Kabid Pelayanan Pendaftaran Penduduk Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) kota Yogyakarta, Bram Prasetiyo saat ditemui di ruang kerjanya, membenarkan adanya nama bayi yang tengah diurus Kartu Identitas Anaknya bernama Alhamdulillah Rejeki Hari Ini.

"Memang benar ada warga DI Yogyakarta yang memiliki nama unik itu. Jadi, bayi tersebut terdaftar dalam Kartu Identitas Anak (KIA) yang lahir di Sleman. Karena orang tua terdaftar sebagai warga Kota Yogyakarta, bayi tersebut memiliki identitas sebagai warga kota (Yogyakarta)," terang Bram.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak