Mabuk Oplosan, Dua Remaja Di Bantul Diamankan Polisi Saat Terobos Upacara

Dua remaja mabuk diamankan polisi saat hendak menerobos upacara Hut Damkar Ke-101 di Bantul

M Nurhadi | Mutiara Rizka Maulina
Kamis, 27 Februari 2020 | 20:35 WIB
Mabuk Oplosan, Dua Remaja Di Bantul Diamankan Polisi Saat Terobos Upacara
Ilustrasi minuman beralkohol. (Suara.com/Muhammad Ilham Baktora)

SuaraJogja.id - Dua orang remaja diamankan Polsek Jetis karena hendak menerobos 49 pasukan pemadam kebakaran dari seluruh Indonesia yang sedang mengikuti upacara pembukaan Hut Damkar ke 101 di Stadion Sultan Agung Bantul, Kamis (27/2/2020). 

Dua pemuda berinisial MD (15) dan RR (15) tersebut diamankan di Polres Jetis, saat hendak menerobos barisan pemadam kebakaran yang tengah mengikuti upacara. 

Menunggangi motor trail, keduanya hendak melintas di tengah pasukan yang sedang melaksanakan upacara di bagian barat stadion. 

"Gak sengaja lewat, gak tahu kalau ada acara," kata MD saat ditemui di Polsek Jetis. 

Baca Juga:Diduga Menyekap dan Menganiaya, Bos Perusahaan e-Commerce Mau Dipolisikan

Kedua pelaku mengaku sering bermain di sekitar stadion. Keduanya mengatakan tidak tahu sedang ada acara di lokasi tersebut, sehingga mereka tidak sengaja hendak menerobos.

Belum sempat menerobos keduanya dicegat oleh panitia dan diserahkan ke Polsek Jetis untuk diberi pembinaan. 

Kepala Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Jetis, Aiptu Rintoko menyampaikan kedua pemuda tersebut diamankan dalam kondisi mabuk. 

"Ya kan diamankan sama pihak sana, terus dari mulutnya tercium bau minuman," kata Aiptu Rintoko. 

Bau menyengat khas minuman beralkohol tercium dari mulut MD dan RR. Keduanya mengaku menenggak campuran alkohol murni dan minuman berenergi. 

Baca Juga:Gagal Umrah, Jemaah Asal NTB Bubarkan Diri

Mereka sempat menangis saat diancam hendak dibui jika tidak memberikan informasi mengenai tempat pembelian alkohol. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini