SuaraJogja.id - Tidak semua orang tetap bisa diam di rumah saat wabah virus corona atau COVID-19 menyebar di berbagai negara di dunia termasuk Indonesia.
Banyak dari masyarakat kita yang mau tidak mau harus tetap berada di luar rumah. Bukan karena untuk berjalan-jalan atau sekedar bermain, melainkan untuk mengais rejeki guna memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Hal inilah yang mungkin menjadi motivasi Olivia, gadis cilik yang belum lama ini viral di media sosial Twitter karena potretnya yang diunggah oleh salah satu netizen diretweet belasan ribu kali oleh warganet.
Foto Olivia diunggah oleh akun @hellmahardika, dalam potretnya, Olivia tidak sedikitpun menunjukkan adanya keletihan apalagi kesedihan. Justru ia melambaikan tangannya ke kamera, sembari memberikan senyum terbaiknya.
Baca Juga:Didi Kempot Berencana Bikin Ngobam Kedua Bareng Gofar Hilman
"Ketemu Dek Olivia di depan toko jam Samudera Makmur, Jakal KM 5. Doi jualan camilan 10 ribu/pcs. Sekolahnya libur tapi kelasnya online (dia pinjem hp tetangga). Jualannya sih sama ibuknya tapi mereka misah, mecah pasar kali yah. Monggo dilarisin lur, Oliv tetep puasa katanya," ujar Iqbal Mahardika dalam unggahannya tersebut.
Disaat anak-anak sebayanya menghabiskan waktu untuk belajar dan bermain, Olivia yang masih duduk sebagai siswa kelas 2 SD itu harus membantu ibunya berkeliling kota jogja untuk jualan makanan ringan demi memenuhi kebutuhan keluarga. Untuk berjualan tiap harinya, Olivia diperkirakan harus menempuh jarak hingga 5 kilometer dari rumahnya.
"Dek Oliv ini rumahnya Pingit, masih kelas 2 SD katanya. Aku lupa buat nanya dia jualan jam berapa tapi aku ketemu jam 2-3 sore. Mari dilarisi mas/mbak, paling tidak bikin Oliv pulang dengan keranjang kosong. Biar enteng bawanya," ujar sang pengunggah.
Cuitan ini kemudian viral, tidak sedikit netizen yang memuji Olivia yang tidak sedikitpun menunjukkan kepayahan di wajahnya. Salah satu netizen, @tastelesssweet menuliskan pengalamannya saat bertemu dengan Olivia.
"Waktu study tour aku sm temen-temen liat dia jualan disekitar UGM, dia nawarin dagangannya waktu kita lagi makan siang. Sebenernya kita gamau beli karna kurang suka sama makanannya, terus cuma dikasih uang 10rb dan ga ambil dagangannya. Tapi dia bilang 'gak mau, saya jualan, gak minta uang'," tulisnya.
Baca Juga:Covid-19 Ada di Prancis Sejak Desember 2019, Pasien Tak Pernah ke China
Tak jarang, warganet juga memuji senyuman Olivia yang dianggap luar biasa. Saat ini, cuitan tersebut telah diretweet belasan ribu kali dan disukai oleh puluhan ribu netizen di twitter.