Sementara Kepala Sekolah SMKN 1 Pundong, Sutapa menyebutkan bahwa di sekolahnya KBM lebih banyak yang mengarah kepada kegiatan praktik ketimbang teori yang disampaikan. Sehingga kegiatan BDR dinilai kurang efektif untuk jenjang sekolah menengah kejuruan.
"Namun saat ini kita mengutamakan kesehatan dan keselamatan siswa," ujarnya.
Meski dinilai kurang efektif, namun Sutapa menekankan bahwa saat ini pihaknya mengutamakan keselamatan dan kesehatan peserta didik. Sehingga BDR sendiri tidak terlalu menekankan kepada bobot akademik. Kedepannya pihaknya juga akan menyusun skenario KBM tatap muka dengan protokol kesehatan yang baik dan benar.
Baca Juga:Tinjau Pantai Parangtritis, Dinpar DIY: Pengunjung Akan Didata