SuaraJogja.id - Sebuah video pernikahan dengan kisah percintaan yang menyesakkan dada tengah viral di kalangan wargganet. Namun bukan antara sesama mempelai, perjalanan asmara yang berhasil membuat warganet terheran-heran itu dialami oleh sang petugas KUA dan pengantin wanita.
Dalam video TikTok unggahan akun @m030610r, yang kemudian dibagikan ke Instagram oleh @lambe_turah, Selasa (16/6/2020), terlihat sebuah upacara pernikahan yang sedang berlangsung.
Video itu dibuka dengan wajah pria berkacamata yang menikahkan sepasang pengantin. Tertulis juga keterangan bahwa pria berkacamata itu ternyata petugas KUA dan tak lain adalah mantan suami si mempelai wanita.
"Kisah nyata," tulis @m030610r. "Yang menikahkan petugas KUA adalah mantan suaminya pengantin mempelai wanita."
Baca Juga:Ngamuk Bakar Motor Mantan Istri, MD: Dia Sering Katai dan Hina Saya
Setelah itu, kamera mengarah pada kedua mempelai di hadapan penghulu. Tampak pengantin wanita sedikit tertunduk sambil melirik ke petugas KUA di hadapannya itu.
"Pengantinnya bekas istrinya," bunyi tulisan yang disematkan pada pengantin wanita.
Tak cukup sampai di situ. Drama percintaan ini tampaknya lebih rumit lagi karena pengantin pria adalah teman si mantan suami dari pengantin wanita.
"Calon suaminya temannya mantan suami," ungkap @m030610r, yang mengaku sebagai teman si mempelai wanita.
Tak ayal, berbagai komentar unik membanjiri akun @lambe_turah. Banyak warganet yang mengaku ambyar alias hancur hatinya menyaksikan video pernikahan tersebut.
Baca Juga:Sakit Hati karena Direndahkan, Pria di Karimun Bakar Motor Mantan Istri
"Ambyarrrrr sum," tulis @aquarius_891.
"Auto sobat ambyar," ungkap @arieka_prasetya.
"Penghuluku mantanku," tambah @lornajodaa.
Setelah videonya ditonton lebih dari tiga juta kali, @m030610r menambahkan video baru yang memperlihatkan dirinya di samping si pengantin wanita.
Ia mengaku mendapat banyak ancaman gara-gara video itu. Namun, @m030610r juga menambahkan klarifikasi bahwa rekaman tersebut sudah ia ambil atas izin temannya, yang tak lain adalah si mempelai wanita sendiri.
"Permohonan maaf buat semuanya tentang postingan saya, saya tidak ada maksud apa pun dan itu pun atas izin pengantin. Jika saya salah, saya mohon maaf. Jika tidak ada yang berkenan, saya hanya manusia biasa, saya hapus emua postingan saya karena saya bukan pengin terkenal, Mas/Mba. Saya cuma mengapresiasi bentuk bahagia kepada sahabat, itu aja. Saya juga pengin hidup tenang," tulis @m030610r di TikTok.
"Ada yang mengancam saya padahal saya sudah izin dengan pengantinnya. Saya enggak mau diteror terus, saya enggak tahu kalau sampai kayak gini viralnya. Sekali lagi saya lebih baik hidup tenang," lanjutnya.
Lihat videonya DI SINI.