Temuan Ini Jadi Bukti Struktur Kuno di Brumbung Petirtaan Era Majapahit

Petirtaan yang ditemukan di Desa Brumbung diduga dipakai sebagai lokasi bersuci sebelum menginjak tempat peribadatan.

Rizki Nurmansyah
Sabtu, 18 Juli 2020 | 16:15 WIB
Temuan Ini Jadi Bukti Struktur Kuno di Brumbung Petirtaan Era Majapahit
Tim BPCB Jawa Timur melakukan ekskavasi struktur kuno di Dusun Kebonagung, Desa Brumbung, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri. [Instagram@kecamatankepung_kabkediri]

SuaraJogja.id - Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur menyimpulkan bahwa struktur kuno di Dusun Kebonagung, Desa Brumbung, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri merupakan petirtaan.

Kesimpulan petirtaan yang dibangun di era Kerajaan Majapahit ini sekaligus menepis dugaan awal.

Semula BPCB Jatim yang meninjau lokasi pada, Senin (6/7/2020) sore, menduga struktur kuno yang ditemukan warga setempat merupakan kaki candi.

Selanjutnya, tim melakukan ekskavasi dari tanggal 13-17 Juli 2020.

Baca Juga:Cerita Pramono Anung Awalnya Tak Setuju Putranya Maju di Pilbup Kediri

Dalam penggalian itu mereka mendapati sebuah petirtaan berukuran sekitar 4,88 x 5,13 meter, dengan kedalaman yang sudah digali mencapai 2 meter.

"Dari ekskavasi kita mendapati sebuah petirtaan yang berbentuk persegi dengan adanya tiga bilik di sisi timur dari struktur petirtaan," jelas Ketua Tim Ekskavasi BPCB Jawa Timur Wicaksono Dwi Nugroho kepada SuaraJatim.id, Sabtu (18/7/2020).

Tim BPCB Jawa Timur melakukan ekskavasi struktur kuno di Dusun Kebonagung, Desa Brumbung, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri. [Instagram@kecamatankepung_kabkediri]
Tim BPCB Jawa Timur melakukan ekskavasi struktur kuno di Dusun Kebonagung, Desa Brumbung, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri. [Instagram@kecamatankepung_kabkediri]

Wicaksono menuturkan tim yang ia pimpin juga menemukan 4 jaladwara atau pancuran air kuno di lokasi.

Sebanyak 3 jaladwara bermotif makara, sementara sebuah jaladwara bermotif perwujudan dewa menunggangi semacam kuda atau sapi.

Temuan jaladwara ini menjadi bukti kuat bahwa struktur kuno yang ditemukan warga Desa Brumbung itu merupakan petirtaan Kerajaan Majapahit.

Baca Juga:Meleset dari Dugaan Awal, Struktur Kuno di Desa Brumbung Ternyata...

Tim BPCB, lanjut Wicaksono, belum menemukan saluran inlet dan outlet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini