Karyawan Diduga Bakar Diri, 5 Fakta Kebakaran Toko Trubus Jogja

"Sebenarnya Pak Indra sudah 16 tahun bekerja di sini [Trubus]. Memang pada sehari sebelumnya saya berkirim pesan tentang masalah keuangan yang tidak sinkron."

Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Minggu, 13 September 2020 | 19:04 WIB
Karyawan Diduga Bakar Diri, 5 Fakta Kebakaran Toko Trubus Jogja
Warga merapikan sisa puing kebakaran Toko Kue dan Roti Trubus di Jalan Poncowinatan, Cokrodiningratan, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta, Minggu (13/9/2020). - (SuaraJogja.id/Muhammad Ilham Baktora)

SuaraJogja.id - Peristiwa kebakaran Toko Roti Kue dan Roti Trubus di Jalan Poncowinatan, Cokrodiningratan, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta menghebohkan warga sekitar.

Dalam kejadian pada Sabtu (12/9/2020) itu, objek yang terbakar merupakan lantai satu toko seluas 60 meter persegi.

Api berhasil dipadamkan sekitar satu jam setelah tiga armada pemadam kebakaran diterjunkan.

Dalam kejadian tersebut, tersingkap sejumlah fakta. Berikut lima di antaranya yang dirangkum SuaraJogja.id:

Baca Juga:Warga Tahunan Cium Bau Gosong, Kebakaran Lahap Sebagian Apotek Kimia Farma

1. Toko terbakar pagi hari

Peristiwa terjadi sekitar pukul 05.30 WIB ketika karyawan toko hendak memulai pekerjaannya seperti biasa.

"Iya terjadi kebakaran toko roti di wilayah Jetis kemarin pagi. Waktu itu terjadi usai subuh," kata Kabag Humas Polresta Jogja AKP Sartono kepada wartawan, Minggu (13/9/2020).

Warga merapikan sisa puing kebakaran Toko Kue dan Roti Trubus di Jalan Poncowinatan, Cokrodiningratan, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta, Minggu (13/9/2020). - (SuaraJogja.id/Muhammad Ilham Baktora)
Warga merapikan sisa puing kebakaran Toko Kue dan Roti Trubus di Jalan Poncowinatan, Cokrodiningratan, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta, Minggu (13/9/2020). - (SuaraJogja.id/Muhammad Ilham Baktora)

Pengelola Toko Kue dan Roti Trubus, Setiawan Rudi (38), menjelaskan, di tengah persiapan membuka toko, tiba-tiba pukul 05.30 WIB istri Rudi mendengar suara gemericik cairan yang ditumpahkan di lantai satu. Bagi Rudi dan istri, hal itu biasa karena karyawannya yang bernama Indra biasa mandi pagi di kamar mandi.

Namun, bukannya Indra yang ditemukan sedang mandi, tetapi kobaran api warna merah menyala di lantai satu jutsru mengejutkan Rudi dan istri. Selanjutnya pemandangan menegangkan itu disusul dengan ledakan.

Baca Juga:Toko Trubus Jogja Diduga Sengaja Dibakar Karyawan, Pengelola Cabut Laporan

"Saya kaget karena ada cahaya warna merah menyala, disusul bunyi ledakan. Saya langsung berteriak nama Indra dan membawa istri dan anak-anak serta karyawan di lantai 3 menyelamatkan diri," kata Rudi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak