- Songolas Burger
Siap atasi rasa lapar kalian, di Pasar FKY 2020 juga ada Songolas Burger. Kedai burger yang satu ini spesial banget karena memiliki saus signature di setiap menunya.

Harganya pun cukup terjangkau. Menu di Songolas Burger ini dibanderol mulai dari Rp 25 ribuan dengan porsi yang super mengenyangkan.
- Martabak Ahonk
Martabak manis dan martabak telur klasik boleh banget kalian coba di gerai 'Martabak Ahonk' berikut ini. Dijamin super kenyang dan puas, berbagai menu di Maratabak Ahong dibanderol mulai dari harga Rp 60 ribuan.
- Pisteek Cake
Berikutnya ada Pisteek Cake. Nah, di sini kalian bisa memesan berbagai macam kue fresh seperti roll cake, brownies dan muffin sesuai selera untuk orang tersayang. Untuk pemesanan kue, bisa kalian lakukan H-1 ya! Soal kualitas tak perlu khawatir karena Pisteek Cake ini punya produk homemade super fresh.
Baca Juga:Jauh Lebih Sepi karena Pandemi, Pengunjung Akui Menikmati Pameran FKY 2020
- Kabar Baik Eatery
Terakhir dan tak kalah nikmat, inilah Kabar Baik Eatery. Sesuai namanya, lokasi dari Kabar Baik Eatery ini siap kembalikan mood kalian. Mengusung konsep bangunan bergaya Jawa tradisional, Kabar Baik Eatery ini bisa kalian jadikan pilihan tempat nongkrong bersama keluarga dan sahabat.