Kunjungi Parangtritis, dr Tirta Dicurhati Pelaku Usaha Keok Diterpa Pandemi

Kunjungan dr Tirta di beberapa pantai di Bantul ini, selain untuk survei, juga untuk mengedukasi para pelaku usaha di sana tentang protokol kesehatan

Galih Priatmojo
Jum'at, 23 Oktober 2020 | 18:40 WIB
Kunjungi Parangtritis, dr Tirta Dicurhati Pelaku Usaha Keok Diterpa Pandemi
Unggahan dr Tirta soal angkringan viral di Jogja. - (Instagram/@dr.tirta)

"Ya dah mulai buka itu. Mulai buka ya lumayan. Tapi mah sebentar ada isu tsunami kemarin agak kendor lagi, kemarin bikin hancur lagi sepi lagi. Ini mulai bangkit lagi," tutur Pak Ndobos.

Tirta pun kemudian bertanya kepada Pak Ndobos, harapan kedepannya.

"Ya ini.. sama pemerintah ya jangan dibesar-besarkan lah masalah ini. Biar kita rakyat kecil bisa bertahan hidup. Kita rakyat kecil cuman butuh makan, butuh cari nafkah untuk bertahan hidup bukan untuk cari yang lain," harapnya.

Pria berusia 29 tahun ini, kemudian bertanya kepada salah seorang pelaku UMKM ini apakah sudah ada edukasi ataupun program dari pemerintah Jogja terkait dengan Covid kepada pelaku pariwisata

Baca Juga:Kecelakaan Tunggal Lagi di Jalan Parangtritis, Mobil Masuk Selokan

"Ya ada, misal di setiap warung dikasih tempat cuci sama itu," jawabnya.

Pak Ndobos kemudian menghimbau kepada para pengunjung agar selalu mematuhi protokol kesehatan.

"Ya yang penting kalau berkunjung ke Parangtritis kita mmeatuhi protokol kesehatan. Jadi aman, saling menjaga. Sebenarnya di sini aman-aman saja, sejak kemarin ndak ada apa-apa. Cuman kan orang pada ketakutan," pungkasnya.

Unggahan dari dr Tirta ini pun menuai berbagai respons dari warganet. Respons yang diberikan pun beragam.

"Sedih ya dok, sekarang masyarakat terutama rakjel ini fokusnya sudah bergeser utk bertahan hidup. Boro-boro rekreasi, semoga selalu dilancarkan rezeki untuk kita semua. Supaya bisa rekreasi lagi membantu orang2 yg mata pencahariannya bergantung pada sektor pariwisata. Aamiin," tulis akun @cemay18.

Baca Juga:Mobil Tabrak Pohon lalu Terjun ke Parit di Jalan Parangtritis, 1 Meninggal

"lanjut dok...berantas kelaparan..," kata akun @herik3rnbgt.

"Sektor pariwisata memang berasa paling awal terdampak pak. Meskipun ada psbb transisi atau pun new normal bangkitnya pun paling lambat. Berharap semoga cepat kembali kekeadaan semula," ujar akun @firmanalhussein411.

Reporter: Dita Alvinasari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak