Buka Sesi Curhat HRD, Terungkap Ini Kesalahan Fatal Para Pelamar Kerja

Pada unggahan pertama nampak seorang HR yang mengeluhkan banyaknya pelamar yang salah menginput nomor HP atau email di form pendaftaran.

Galih Priatmojo
Rabu, 28 Oktober 2020 | 10:54 WIB
Buka Sesi Curhat HRD, Terungkap Ini Kesalahan Fatal Para Pelamar Kerja
Ilustrasi surat lamaran kerja (Shutterstock).

SuaraJogja.id - Akun Twitter @hrdbacot membuat utas berisi pesan dan uneg-uneg dari beberapa Human Resources Development (HRD) di suatu perusahaan yang ditujukan kepada para pelamar pekerjaan.

Utas ini dibuat pada Selasa (27/10/2020) pukul 20.09 WIB.

"Unek-unek dan pesan dari HR sebuah BUMN untuk jobseeker. Dibaca baik-baik yah," tulis admin di awal utas.

Dalam utas tersebut berisi tangkapan layar Direct Message (DM) antara seorang HRD dengan admin akun Twitter @hrdbacot.

Baca Juga:Wali Kota Jogja Bakal Sanksi Pelaku Usaha yang Nakal ke Wisatawan

Pada unggahan pertama nampak seorang HR yang mengeluhkan banyaknya pelamar yang salah menginput nomor HP atau email di form pendaftaran.

"Kita pas lagi open rekrutmen sering banget dah nemuin orang2 yg pas nginput nomer hp/email via form pendaftaran, bisa bisanya typo atau salah nomer. ya kurang 1 huruf lah, ya kurang 1 angka lah di nomer hp nya. lalu gimana bisa kita tim HR menghubungi merekan kan," keluh seorang HR.

Ia kemudian mengatakan bahwa ada banyak pelamar yang saat mengirim Curriculum Vitae (CV) memang mengisi nomor HP dan email, namun tidak pernah membuka email ataupun pesan yang dikirimkan pihak perusahaan.

"belum lagi min, kalo ada yg submit CV.. beuh, ada sih alamat email dan nomer hp nya. Tapi kayaknya itu g pernah dibuka emailnya, atau hp nya ga pernah ada di dekat dia," tambahnya.

Seorang HR ini kemudian memberikan pesan kepada para pelamar untuk lebih hati-hati ketika memasukkan data diri dan lebih sadar bahwa dirinya sedang melamar suatu pekerjaan sehingga harusnya pelamar tersebut bisa lebih memperhatikan email dan HP-nya.

Baca Juga:Tingkatkan Ekonomi, Pemkot Jogja Izinkan ASN Berwisata Selama Libur Panjang

"bisa ga si, pelamar lebih serius dalam melamar. Mulai dari hati-hati memasukkan data diri, lebih aware atas apa yang dikirim dan diattach dalam lamaran, atau setidaknya lebih aware bahwa dia sudah melamar suatu pekerjaan sehingga bisa lebih pay attention ke email/hp nya sebagai perantara antara perusahaan dan ybs," tegasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak