Pacar Dylan Sada Unggah Foto dan Video Kenangan: Malaikatku Pergi Selamanya

Di antaranya terdapat momen ketika ia sedang makan di rumah makan dengan Dylan Sada, ketika Dylan Sada bertingkah kocak, hingga foto mesra keduanya.

Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Senin, 09 November 2020 | 14:49 WIB
Pacar Dylan Sada Unggah Foto dan Video Kenangan: Malaikatku Pergi Selamanya
Dylan Sada meninggal dunia - (Instagram/@i.am.boone)

SuaraJogja.id - Kabar Dylan Sada meninggal dunia menyisakan duka mendalam bagi banyak orang, tak terkecuali Boone, pria yang belakangan ini dekat dengan Dylan Sada dan diduga merupakan kekasihnya.

Melalui Instagram, pemilik akun @i.am.boone ini membagikan sejumlah foto dan video kenangannya bersama model asal Indonesia yang tinggal di AS itu.

Di unggahan pertama pada Senin (9/11/2020), pria berambut gondrong ini membagikan sebuah unggahan yang terdiri dari 10 slides.

Di antaranya terdapat momen ketika ia sedang makan di rumah makan dengan Dylan Sada, ketika Dylan Sada bertingkah kocak, hingga foto mesra keduanya.

Baca Juga:5 Kisah Pilu Dylan Sada, Kekerasan Seksual hingga Isu Penyebab Kematian

Menyertai unggahan tersebut, Boone mengungkapkan rasa terpukulnya di caption.

Dengan tulisan yang sedikit berantakan, ia tampak merasa sangat kehilangan.

"My.angel is gone forever. My.other half. My.baby. I am broken. Pickle whyyyy. Where are you. I love you. I need you. R. I. P. My.love. you will never not have my heart," tulisnya.

Dylan Sada meninggal dunia - (Instagram/@i.am.boone)
Dylan Sada meninggal dunia - (Instagram/@i.am.boone)

[Malaikatku pergi selamanya. Belahan jiwaku. Sayangku. Aku patah hati. Pickle, kenapa? Kamu di mana? Aku mencintaimu. Aku membutuhkanmu. RIP Cintaku. Kamu tak akan pernah tak memiliki hatiku]

Di unggahan yang sama, pada bagian kolom komentar, Boone masih menambahkan ungkapan kesedihan, seperti "aku hampa", "sayangku", "istriku", dan "sudah pergi".

Baca Juga:5 Fakta Model Cantik Dylan Sada yang Dikabarkan Meninggal Dunia

Beberapa pengguna Instagram lainnya juga menyampaikan belasungkawa dan menanyakan penyebab kematian Dylan Sada, tetapi Boone hanya menjawab bahwa perempuan yang ia cintai itu sudah tiada.

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak