Belanja Natal, Cerita Kocak Pangeran Harry Malah Disangka Pelayan Toko

Pangeran Harry dan Meghan Markle merayakan Hari Natal di Amerika.

Rima Sekarani Imamun Nissa | Amertiya Saraswati
Jum'at, 25 Desember 2020 | 11:45 WIB
Belanja Natal, Cerita Kocak Pangeran Harry Malah Disangka Pelayan Toko
Pangeran Harry dan Meghan Markle. (AFP)

SuaraJogja.id - Pasangan Pangeran Harry dan Meghan Markle kembali merayakan Natal jauh dari keluarga kerajaan Inggris. Tahun 2020 ini, keduanya dikabarkan merayakan Hari Natal di rumah baru mereka di Montecito, California.

Tahun lalu, Pangeran Harry dan keluarga memilih merayakan Natal dengan menyewa rumah di Kanada. Setelah itu, pasangan ini resmi pindah ke Amerika Serikat.

Melansir People, Pangeran Harry dan Meghan Markle ternyata sudah bersiap menyambut suasana Natal sejak beberapa waktu lalu. Mereka bahkan dilaporkan membeli pohon Natal.

Walau tak banyak yang tahu di mana keduanya belanja Natal, sebuah insiden kocak ternyata sempat terjadi. Hal tersebut dibagikan pengguna Twitter @imaJaaaaaames.

Baca Juga:Jelang Natal di Era Pandemi, Temu Sinterklas Kini Digelar Secara Virtual

Lewat cuitannya, warganet ini mengungkapkan bahwa Pangeran Harry sempat dikira sebagai pegawai toko saat belanja.

"Meghan dan Pangeran Harry datang ke tempat kerjaku hari ini dan kami menjual pohon Natal ke mereka," cuitnya.

Ilustrasi pohon natal. (shutterstock)

"Ada satu keluarga yang juga berbelanja, dan anak laki-laki mereka berlari melewati pohon ke arah Harry dan bertanya apakah dia bekerja di sini. Anak itu tak tahu siapa dia," imbuhnya.

Selain insiden kocak tersebut, tak ada info lain soal kehadiran Pangeran Harry di toko itu. Momen itu bisa dibilang tergolong rahasia. Pasangan ini memang dikabarkan ingin mencari privasi.

Meski begitu, ini bukan pertama kalinya Meghan dan Harry kepergok asyik belanja Natal berdua. Saat masih berpacaran pada 2016, keduanya pernah tampak membeli pohon Natal bersama di Pines and Needles.

Baca Juga:Pohon Natal Raksasa di Depan Gedung Putih

Saat itu, keduanya baru saja mengumumkan bahwa mereka berpacaran dan terlihat tengah bergandengan tangan di publik.

Ilustrasi ratu Elizabeth II dan bagian dalam istana. (Instagram/@theroyalfamily)
Ilustrasi ratu Elizabeth II dan bagian dalam istana. (Instagram/@theroyalfamily)

Sebelum kepindahan mereka ke Amerika, Pangeran Harry dan Meghan Markle terbiasa merayakan Natal di Sandringham bersama Ratu Elizabeth.

Namun, tradisi tersebut terpaksa ditinggalkan tahun ini. Tidak hanya Harry dan Meghan, anggota keluarga kerajaan lain memilih untuk tidak berkumpul karena pandemi Covid-19.

Sebelumnya, diberitakan bahwa Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip bakal menggelar perayaan Natal secara sederhana di kastil Windsor alih-alih ke Sandringham.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini