Said Didu Sindir Kerumunan Jokowi, Warganet Ingatkan Pakai As-Shaff Ayat 3

Said Didu menyindir kerumunan Jokowi dengan perilaku seorang pemimpin yang justru melanggar larangannya sendiri.

Galih Priatmojo
Rabu, 24 Februari 2021 | 16:01 WIB
Said Didu Sindir Kerumunan Jokowi, Warganet Ingatkan Pakai As-Shaff Ayat 3
Jokowi disambut kerumunan massa di NTT. (Instagram @buddycsbarts)

SuaraJogja.id - Kegiatan Presiden Jokowi di Maumere, Nusa Tenggara Timur yang menimbulkan kerumunan disorot banyak pihak. Salah satunya dari Muhammad Said Didu.

Seperti diketahui, video aksi Jokowi yang dikerumuni warga saat berkunjung ke Maumere beberapa waktu lalu viral di sosial media.

Tak sedikit yang menyayangkan kegiatan Jokowi tersebut yang justru menimbulkan kerumunan.

Salah satu yang memberikan sorotan yakni Muhammad Said Didu. Mantan stafsus Menteri BUMN tersebut secara tersirat menyindir soal penegakan hukum soal kerumunan yang diberikan kepada Habib Rizieq dengan aksinya di Maumere.

Baca Juga:UU ITE Disamakan dengan Kitab Suci, Said Didu: Pembuatnya Setara Tuhan?

Ia mengungkapkan bahwa Jokowi sebagai pemimpin harusnya konsisten dengan apa yang ditegakkan, bukan justru melakukan sesuatu hal yang itu dilarang.

"Pemimpin yang melarang rakyatnya untuk melakukan sesuatu dengan alasan demi penegakan hukum, tapi secara terbuka bangga melakukan hal yang dilarang tersebut. Sepertinya sedang menghadapi persoalan diri yang serius," cuitnya.

Semenjak diunggah, kicauan Said Didu itu pun mendapat beragam respon yang tak sedikit mempertanyakan soal konsistensi seorang pemimpin.

"Butuh psikiater kayanya," kata marko****

"Pikirnya ingin memperlihatkan bahwa rakyat NTT bahagia kedatangan baginda presiden, tapi yang jadi soal kenapa diam saja tidak dengan peraturan protokol kesehatan sama saja baginda kasih penyakit ke rakyat yang datang," kata Bro*****

Baca Juga:Yan Harahap Usul Museum Jokowi, Said Didu: Isinya Esemka dan Gorong-gorong

"Prokes hanya berlaku untuk para rakyat yang lemah tapi tidak buat mereka yang punya kekuasaan atau jabatan...Pemimpin adalah contoh terbaik untuk yang dipimpinnya," ucap jone****

"(itu) sangatlah dibenci di sisi Allah jika kamu mengatakan apa-apa yang tidak kamu kerjakan," tulis daoes*** mengutip potongan surah Al Quran As-Shaff ayat 3.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak