Berbagai Peralatan Pendukung Operasional Underpass YIA Raib Digondol Maling

Salah satu fungsi peralatan yang raib digondol maling tersebut adalah untuk mengendalikan air di Underpass YIA di agar air tidak menggenangi jalan.

Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Jum'at, 05 Maret 2021 | 17:35 WIB
Berbagai Peralatan Pendukung Operasional Underpass YIA Raib Digondol Maling
Peralatan pendukung operasional Underpass YIA raib digondol pencuri. - (Kontributor SuaraJogja.id/Julianto)

SuaraJogja.id - Sejumlah peralatan seperti genset, monitor CCTV, hingga amplifier yang digunakan untuk mendukung operasional Underpass Yogyakarta International Airport (YIA) raib digondol maling. Padahal, berbagai peralatan tersebut sangat penting untuk menjaga operasional Underpass YIA.

Kasubbag Humas Polres Kulon Progo Iptu I Nengah Jefry mengatakan, raibnya berbagai peralatan itu diketahui tak berada di tempat, Jumat (5/3/2021) pagi. Saat itu, petugas underpass datang ke lokasi penyimpanan berbagai peralatan tersebut untuk melakukan perawatan jalan lintas bawah tersebut.

"Para petugas setiap hari memang melakukan pengecekan ini secara rutin ke tempat ini," ujar Jefry di lokasi kejadian, Jumat.

Selain pengecekan, mereka datang juga untuk melakukan perawatan berkala semua peralatan underpass yang berada di bawah Bandara YIA tersebut.

Baca Juga:Bandara YIA Tak Terdampak Erupsi Merapi, Operasi Penerbangan Masih Normal

Saat itu, mereka kaget karena gembok untuk mengunci pintu gudang penyimpanan barang-barang itu sudah rusak.

Mereka langsung melakukan pengecekan ke dalam, dan didapati beberapa barang-barang sudah hilang; ada juga kabel yang dipotong.

Kasus ini kemudian dilaporkan ke Bhabinkamtibmas Glagah dan diteruskan ke Polsek Temon. Tak berselang lama, petugas kepolisian langsung ke lokasi untuk melakukan olah TKP.

"Diketahui barang yang hilang berupa satu unit amplifier, satu unit DVD player, monitor CCTV, komputer, dan monitor," ungkapnya.

Semua peralatan tersebut memang diletakkan di satu lokasi, di rumah pompa underpass yang ada di Pedukuhan Sidorejo, Kalurahan Glagah, Kapanewonan Temon. Rumah pompa tersebut berada di sisi timur Underpass YIA.

Baca Juga:Bakar Janda di Kulon Progo, Pelaku Dibogem Anak Korban Saat Akan Reka Ulang

Pelaku cenderung berani karena lokasi rumah pompa dekat dengan permukiman penduduk. Polisi masih melakukan penyelidikan kasus pencurian ini.

Petugas Reskrim Polres Kulon Progo dan Polsek Temon dikerahkan untuk melakukan penyelidikan kasus ini.

Dari hasil pemeriksaan sementara di lokasi kejadian, pencuri juga menggondol 8 biji MCB broker, genset portable 5.000 watt, gerinda tangan dan kunci shock. Semua peralatan tersebut sangat penting untuk operasional Underpass YIA.

"Kalau kerugian sementara ditaksir mencapai Rp40 juta," ungkapnya.

Jefry sendiri menyayangkan aksi pencurian di salah satu objek yang vital tersebut karena peralatan yang hilang tersebut salah satu fungsinya adalah untuk menjaga nyala pompa air.

Pompa akan sangat berarti untuk mengendalikan air di Underpass YIA di musim penghujan seperti ini agar air tidak menggenang jalan bawah tanah tersebut.

Kontributor : Julianto

REKOMENDASI

News

Terkini