Menengok Skena Ayam Goreng Jogja: Dari Mbok Berek, Jogchik Hingga Geprek

skena ayam goreng Jogja konon diawali dari ayam goreng mbok berek hingga kini muncul ayam geprek Bu Rum.

Galih Priatmojo
Jum'at, 25 Juni 2021 | 09:38 WIB
Menengok Skena Ayam Goreng Jogja: Dari Mbok Berek, Jogchik Hingga Geprek
ilustrasi skena ayam goreng Jogja. [Iqbal Asaputro / ilustrator suara.com]

Di Jogja, mengolah ayam goreng juga telah menjadi tradisi sejak lampau. Tanpa bermaksud mengesampingkan para peracik olahan ayam goreng lainnya, konon ayam goreng Mbok Berek disebut sebagai pionir yang mengawali skena kuliner tersebut di Jogja.

Dari Panggang Beralih Goreng

Generasi kelima dari trah ayam goreng Mbok Berek, Agus Yanto mengisahkan sang leluhur Ronodikromo telah mulai merintis kuliner ayam pada titimangsa 1790an.

"Leluhur kami dulu itu merupakan petani. Suatu hari beliau berinisiatif untuk membuat kuliner olahan ayam. Mulanya saat itu yang dibuat ayam panggang," terangnya.

Nama Mbok Berek bermuasal dari kebiasaan Ronodikromo menggendong anak sulungnya Ronopawiro saat memasak olahan ayam di dapur.

Baca Juga:Terkait Pajak, Ayam Geprek Bensu Disegel Pemkot Bandar Lampung

ilustrasi ayam goreng mbok berek. [bookprimera.com]
ilustrasi ayam goreng mbok berek. [bookprimera.com]

"Dulu beliau itu kalo memasak sambil menggendong anak sulungnya Ronopawiro. Nah setelah selesai memanggang si anak ini ditaruh di tempat tidur lalu beliau berangkat ke arah stasiun. Setiap mau berangkat anak ini selalu merengek ingin ikut. Kebiasaan merengek itu dalam bahasa Jawa disebut berak berek. Dari situ si kecil itu dijuluki si berek. Akhirnya setelah itu dari mulut ke mulut dikenal namanya ayam mbok berek atau ibunya si berek," urainya.

Agus menyebut gerai pertama ayam goreng Mbok Berek tercatat sudah berdiri pada 1928 di kawasan Kalasan, Sleman saat ini.

Topping Krispi ala Nyonya Suharti

Bergulirnya waktu, kuliner ayam goreng Mbok Berek mulai populer semenjak kemunculan ayam goreng Mbok Berek Nyonya Suharti. Di masanya inilah kemudian muncul istilah ayam goreng kremes yang bermuasal dari adonan tepung dan telur yang digoreng lalu ditabur di atas ayam.

"Nyonya Suharti ini merupakan generasi ketiga dari Mbok Berek. Di era beliau ayam goreng dimodifikasi dengan tambahan kremes. Itu ayam goreng kremes pertama di Indonesia," klaimnya.

Baca Juga:Niat Jual Harga Rp2.000 per Porsi, Wujud Nasi Ayam Geprek Ini Bikin Publik Ngelus Dada

Ayam goreng Nyonya Suharti mulai merintis usaha kuliner ayam goreng pada 1962 bersama suaminya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak