SuaraJogja.id - Sebuah warung kebab dan steak di Jalan Kaliurang KM 6, Candirejo, Manggung RW 2, Caturtunggal, Depok, Sleman terbakar pada Kamis (19/8/2021) sore. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Salah seorang warga setempat, Imron (60) mengatakan kejadian terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Awalnya ia diberitahu oleh anaknya ada asap dari dalam warung tersebut.
Diberi tahu hal tersebut, Imron langsung melihat kondisi warung itu. Ternyata benar ada asap yang keluar dari dalam warung tersebut.
"Kalau awal kejadian yang sebenarnya enggak tahu, tahu-tahu saya liat asap dari tengah rumah itu," ujar Imron kepada awak media.
Baca Juga:Emisi Gas Rumah Kaca Berganda Akibat Kebakaran Hutan Siberia
Imron yang mengetahui hal itu bergegas untuk memberi tahu pemilik warung.
"Saya lari mau ngasih tahu yang punya rumah, saya panggil, pintunya terbuka, tapi orangnya enggak ada," ucapnya.
Ia lantas kembali kerumahnya untuk menyelamatkan mobil yang kebetulan berada tepat di samping warung terbakar itu. Saat anak-anak mengelurkan mobil itu, lantas tidak lama berselang api langsung merembet.
"Saya masuk nyuruh anak-anak untuk mengeluarkan mobil. Baru ngeluarin mobil api sudah dekat di samping rumah. Merambat cepat sekali enggak sampai lima menit," terangnya.
Sementara itu Ketua RW Yanto memastikan tidak mendengar suara ledakan dari warung tersebut. Pihaknya hanya mendegar suara terbakar saja dari dalam warung.
Baca Juga:Sempat Terdengar Gemuruh, Rumah Milik Parjono Hangus Terbakar
"Kalau ledakan tidak terdengar. Cuma bunyi api aja yang membakar dalam itu," ujar Yanto.
Yanto tidak bisa memastikan untuk kerugian atas kejadian ini.
"Kurang tahu. Tapi itu rumah lama itu," tandasnya.
Saat reporter SuaraJogja.id tiba di lokasi, pemadaman masih berlangsung. Penyebab kebakaran pun masih belum diketahui.