Gudang Triplek di Bantul Kebakaran, Damkar Kerahkan 13 Armada untuk Padamkan

Gudang triplek tersebut terletak di Pajangan, Bantul

Galih Priatmojo | Muhammad Ilham Baktora
Selasa, 05 Oktober 2021 | 18:15 WIB
Gudang Triplek di Bantul Kebakaran, Damkar Kerahkan 13 Armada untuk Padamkan
Petugas Pemadam Kebakaran nampak berusaha memadamkan api yang melalap sebuah gudang triplek di Kapanewon Pajangan, Bantul, Selasa (5/10/2021). [ Dok. Ist BPBD Bantul]

SuaraJogja.id - Kebakaran hebat terjadi di sebuah gudang triplek, Kapanewon Pajangan, Kabupaten Bantul, Selasa (5/10/2021) siang. Sebanyak 13 mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api tersebut.

Manajer Pusat Pengendalian Operasional (Pusdalops) BPBD Bantul, Aka Luk Luk Firmansyah mengatakan bahwa kebakaran terjadi sekitar pukul 13.00 WIB.

"Betul, terjadi kebakaran yang melalap gudang triplek dari laporan yang kami terima," kata Aka dihubungi SuaraJogja.id, Selasa.

Ia menjelaskan bahwa kebakaran tersebut cukup besar, mengingat bahan utama di dalam gedung merupakan kayu triplek

Baca Juga:Bantul Bolehkan Hajatan, Pedagang Daging Sapi Senang Penjualan Mulai Naik

Ia menerangkan hingga pukul 17.00 WIB, masih tersisa titik api dimana masih berstatus kuning.

"Bara api masih terlihat hingga saat itu, sehingga perlu dilakukan pemadaman lebih lama," katanya.

Besarnya api yang melalap gudang triplek tersebut, kata Aka pihaknya dibantu Damkar wilayah lain dan juga bantuan Mobil Damkar UGM.

"Ada 13 armada yang berusaha memadamkan api ini," ujar dia.

Aka belum bisa memberi kepastian penyebab api membakar gudang tersebut. Hingga Pukul 17.40 WIB tim dan petugas damkar masih berada di lokasi melakukan pemadaman.

Baca Juga:Tak Ingin Muncul Klaster Covid-19, PTM SD di Bantul Ada yang Dihentikan

"(Penyebab) belum diketahui, saat ini masih proses pemadaman api," jelas Aka.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak