Beda dari yang Lain, 4 Fitur Tersembunyi Telegram Ini Berguna untuk Banyak Hal

Ada fitur tersembunyi Telegram yang bisa bermanfaat untuk beragam hal.

Eleonora PEW
Selasa, 12 Oktober 2021 | 13:46 WIB
Beda dari yang Lain, 4 Fitur Tersembunyi Telegram Ini Berguna untuk Banyak Hal
Ilustrasi aplikasi Telegram. [Yuri Kadobnov/AFP]

SuaraJogja.id - Berbagai aplikasi pesan telah diciptakan banyak pengembang perangkat lunak. Salah satunya Telegram, yang saat ini digunakan cukup banyak orang meskipun jumlah penggunanya belum berada di posisi teratas dibanding aplikasi yang lain.

Padahal, ada fitur tersembunyi Telegram yang bisa bermanfaat untuk beragam hal, terutama bagi para pengguna aplikasi chatting ini.

Kalau kamu pengguna setia Telegram, pastinya sudah familiar dengan fitur-fitur unik yang membedakan aplikasi Telegram dengan layanan pesan lainnya, seperti WhatsApp atau Line.

Mulai dari sistem keamanan yang menjanjikan, fitur permainan yang seru, hingga fitur pesan rahasia yang cocok buat kamu yang takut ketahuan oleh teman-teman saat chatting dengan mantanmu – Telegram punya banyak hal yang kamu butuhkan untuk pengalaman chatting yang luar biasa.

Baca Juga:Patut Dicoba, 4 Fitur Tersembunyi Telegram Ini Sangat Berguna

Meskipun begitu, Telegram ternyata masih punya beberapa fitur lain yang tak kalah menariknya, lho! Selain fitur-fitur unik yang mungkin kamu sudah tahu sebagaimana telah disebutkan sebelumnya, Telegram masih punya empat ‘harta karun’ rahasia yang masih belum banyak diketahui.

Penasaran? Yuk, pelajari selengkapnya untuk mendapatkan user experience yang lebih baik lagi ketahui berikut ini empat fitur tersembunyi Telegram yang harus kamu ketahui.

1. Cari teman baru dengan fitur Find People by Location

Kalau kamu ingin memperluas jaringan dan mendapatkan teman online baru, fitur ini pas banget buat kamu! Telegram mengizinkan pengguna untuk menemukan grup dan teman yang baru dari lokasi sekitarmu.

Meskipun begitu, pengguna dan grup harus mengaktifkan fitur ini juga agar bisa ditemukan. Jadi, apabila grup atau pengguna yang kamu cari belum mengaktifkan fitur ini, kamu belum bisa menemukan mereka lewat Telegram, ya.

Baca Juga:4 Fitur Tersembunyi Telegram Ini Harus Kamu Coba

Untuk menggunakan fitur ini, masuk ke tab Contacts dan berikan izin lokasi saat ditanyakan. Mudah, bukan? Kalau kamu butuh seseorang untuk sekadar menemani minum kopi atau mungkin sebuah ‘kencan’ Telegram, kamu tinggal nyalakan fitur ini dan kamu siap beraksi!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak