SuaraJogja.id - Jaringan tidak hanya ada di dalam tubuh manusia, namun tumbuhan juga mempunyai beberapa jenis jaringan tumbuhan. Jaringan merupakan kelompok sel-sel yang mempunyai fungsi dan bentuk yang sama.
Namun setiap sel suatu organisme mempunyai ukuran yang bervariasi. Ukuran sel menggambarkan fungsi yang dilakukan sel itu sendiri. Sel merupakan unit terkecil dalam makhluk hidup. Sel-sel yang mempunyai bentuk dan fungsi yang sama jika berkumpul atau bersatu akan membentuk jaringan.
Sebagai halnya jenis makhluk yang berbeda, susunan tubuh hingga jaringan pada hewan dan tumbuhan tidak sama. Semua fungsi hidup organisme bersel satu dilakukan oleh sel tunggal itu sendiri.
Sementara itu, organisme yang memiliki sel banyak biasanya tidak bisa bekerja sendiri.
Baca Juga:Masyarakat Indonesia Jangan Cuma Jadi Konsumen di tengah Pengembangan 5G
Setiap sel bergantung bergantung dengan sel lain. Perpaduan dan interaksi antar sel ini membuat organisme yang membentuk jaringan ini dan dapat mempertahankan hidupnya.

Berikut macam-macam jaringan yang terdapat di tumbuhan:
Jaringan Meristem juga dikenal dengan sebutan jaringan meristematik. Jaringan ini merupakan jaringan yang sel-selnya membelah diri. Jaringan meristem merupakan jaringan tumbuhan yang masih muda, sehingga mampu melakukan pembelahan.
Letak jaringan meristem dibagi menjadi tiga, yakni:
Baca Juga:Pengguna Jaringan 5G Meningkat di Indonesia, Harga Ponsel Diharapkan Turun
- Jaringan apikal yang ditemukan di ujung-ujung akar, batang dan cabang-cabangnya.
- Jaringan lateral yang terdapat di bagian batang, sisi lateral batang dan akar.
- Jaringan interkalar yang terdapat pada ruas tanaman seperti rumput dan bambu serta di pangkal daun seperti di pinus.
