Hadapi Cuaca Ekstrem, BPBD DIY Pastikan EWS yang Tersedia Dalam Kondisi Baik

potensi terjadinya cuaca ekstrem di masa pancaroba pun bisa terjadi saat ini

Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Kamis, 28 Oktober 2021 | 08:43 WIB
Hadapi Cuaca Ekstrem, BPBD DIY Pastikan EWS yang Tersedia Dalam Kondisi Baik
Kepala BPBD DIY Biwara Yuswantana saat ditemui di kantor DPRD DIY, Senin (26/4/2021). [Kontributor / Putu Ayu Palupi]

SuaraJogja.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY memastikan sejumlah Early Warning System (EWS) bencana yang ada berfungsi dengan baik. Namun selain itu, pemahaman setiap warga menjadi hal yang krusial dalam penanggulangan bencana.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Pelaksana BPBD DIY Biwara Yuswatana saat dikonfirmasi awak media, Rabu (27/10/2021). Menurutnya kesiapan dari segi EWS telah dikoordinasikan dengan kabupaten dan kota di wilayahnya.

"Untuk EWS sudah kita cek laporan dari kabupaten kota, siap. Artinya kalau kerusakan untuk EWS yang itu pasti sudah ada pemeliharaan," kata Biwara.

Biwara mengaku tidak begitu hafal dengan jumlah EWS yang ada di wilayah DIY secara keseluruhan. Namun yang pasti ada sejumlah titik rawan bencana sudah dipasangi EWS.

Baca Juga:Minimalisir Kecelakaan, Dishub dan Jasa Raharja DIY Pasangi Stiker dan Cek Bus di Giwangan

Termasuk kawasan di sepanjang sungai yang rawan banjir dan kawasan perbukitan dengan potensi ancaman tanah longsor. Khusus untuk tanah longsor sendiri, kata Biwara, setidaknya ada 6 EWS yang sudah dibangun oleh BPBD DIY. 

"Kalau jumlah tidak hafal. Tapi untuk EWS tanah longsor kita sudah membangun 6 saat ini. Kulon Progo ada 3 buah dan Bantul 3 buah (EWS tanah longsor). Tahun ini akan tambah 2 lagi di Gunungkidul sesuai dengan prioritas kerawanan," tuturnya. 

Dari sejumlah EWS yang terpasang di wilayah rawan bencana banjir dan tanah longsor semua telah dicek dan dalam kondisi baik. Tidak ada kendala kerusakan yang berarti dari sejumlah EWS tersebut.

"Jadi ews yang ada di sepanjang sungai itu juga penting dan yang ada di kawasan tanah longsor sudah kita cek. Itu tanah longsor di luar ews sistem lain yang sudah ditempatkan di sana. Semua berfungsi artinya siap untuk mengantisipasi musim hujan," terangnya.

Kendati semua EWS berfungsi dengan baik, Biwara menyebut bahwa hal yang terpenting tetap pada pemahaman setiap masyarakat. Terlebih dalam selama ini mengantisipasi potensi bencana di sekitarnya.

Baca Juga:Masuk Masa Pancaroba, BPBD DIY Imbau Aktivitas di Kawasan Sungai

"EWS itu kan alat ya tapi justru yang penting paling utama adalah pemahaman setiap warga masyarakat dalam kemungkinan terjadinya potensi-potensi kerawanan itu," tegasnya.

Seperti diketahui bahwa BPBD DIY juga terus melakukan berbagai persiapan sebagai upaya antisipasi bencana ketika memasuki pancaroba atau pergantian musim. Salah satu yang dilakukan adalah memperkuat pengurangan resiko berbasis kemasyarakatan. 

Rapat berkoordinasi lebih lanjut dengan sejumlah instansi terkait juga sudah dilakukan. Mulai dari BPBD di setiap kabupaten dan kota serta jajaran TNI dan Polri yang turut dilibatkan.

Dengan mengundang pula BMKG untuk menyampaikan informasi seperti apa prediksi musim hujan dan potensi-potensi kerawanan yang ada.

Disampaikan Biwara, tanah longsor menjadi salah satu potensi bencana yang kemungkinan besar terjadi di wilayah DIY. Berdasarkan pengalaman sebelumnya ada daerah di Kulon Progo seperti Samigaluh, Kalibawang hingga di Sleman bagian utara yang rawan longsor.

"Dari BMKG memprediksikan kawasan-kawasan itu nanti curah hujan akan di atas normal," ujarnya. 

Sebelumnya Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Yogyakarta mengimbau masyarakat terkait dengan cuaca ekstrem yang bakal terjadi memasuki awal musim penghujan di wilayah DIY. Musim pancaroba itu diperkirakan bakal terjadi pada pertengahan hingga akhir Oktober ini.

"Masyarakat tetap diimbau tetap waspada, hati-hati saat memasuki awal musim penghujan 2021-2022 ini karena potensi terjadi cuaca ekstrem masih bisa terjadi," kata Kepala Stasiun Klimatologi Sleman Yogyakarta, Reni Kraningtyas.

Reni menyebut bahwa puncak musim hujan di wilayah DIY sendiri baru akan terjadi pada awal tahun 2022 mendatang. Tepatnya ketika memasuki Januari hingga ke Februari mendatang.

Kendati demikian, potensi cuaca ekstrem bisa saja terjadi pada musim pancaroba atau awal musim penghujan. Tidak semerta-merta hanya pada puncak musim penghujan saja.

"Namun potensi terjadinya cuaca ekstrem di masa pancaroba pun bisa terjadi saat ini, masuk awal musim hujan pun bisa terjadi. Cuma puncaknya musim hujan itu akumulasi intensitas curah hujan dalam satu bulan kita prediksikan yang paling tinggi adalah di bulan Januari," terangnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak