Destinasi Wisata di Sleman Telah Dibuka, Beberapa Masih Susah Akses Pedulilindungi

sebagian besar destinasi wisata di Sleman sudah dibuka.

Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Kamis, 04 November 2021 | 20:35 WIB
Destinasi Wisata di Sleman Telah Dibuka, Beberapa Masih Susah Akses Pedulilindungi
Wisatawan diminta scan barcode PeduliLindungi saat akan masuk ke Tebing Breksi, Kamis (16/9/2021). - (SuaraJogja.id/Hiskia Andika)

"Itu yang artinya masyarakat atau pengguna itu harus masuk ke google maps dulu kemudian dia akan sinkronisasi keberadaannya. Kemudian baru dia masuk lagi ke aplikasi PeduliLindungi ini untuk bisa memastikan sudah di dalam area, terdeteksi untuk bisa melakukan check in," jelasnya.

Ia memastikan masih terus mengupayakan penguatan jaringan di setiap destinasi wisata yang ada di Bumi Sembada. Koordinasi dengan Dinas Kominfo juga selalu dilakukan untuk mempercepat proses penambahan jaringan tersebut.

Baik nantinya akan ada jaringan seluler dari sejumlah provider terkait. Maupun dengan sambungan jaringan wifi yang disediakan oleh Pemerintah Kabupaten Sleman

"Sehingga nanti operator di lapangan terkait dengan penggunaan aplikasi baik PeduliLindungi ataupun itu visiting Jogja terkoneksi dengan baik. Kemudian dapat memberikan kelancaran terhadap pelayanan administrasi di pintu masuk," terangnya.

Baca Juga:Pascaoperasi karena Cedera, Ega Rizky Kiper PSS Sleman Istirahat Total 5 Bulan

Menurutnya perluasan jaringan untuk mendukung penerapan PeduliLindungi di destinasi wisata ini menjadi penting. Pasalnya selain sebagai bentuk tracing, aplikasi tersebut juga berguna untuk mendeteksi status dari wisatawan yang datang.

"Ini yang masih kita upayakan untuk segera bisa mendapatkan jaringan sehingga akan memastikan bahwa pengunjung akan lebih terlindungi. Terutama untuk tracing, bukan hanya untuk mengetahui siapa yang sudah positif tetapi juga untuk mendeteksi apakah wisatawan yang datang ini statusnya merah, hitam atau hijau ini yang penting untuk dilakukan. kami terus mengupayakan untuk perbaikan dan perluasan jaringan," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak