Pisces pun bisa mengajari Cancer untuk menyalurkan emosi mereka, yang terkadang berlebihan, secara sehat, seperti lewat seni, musik, tarian, teater, atau percintaan yang kreatif. Di sisi lain, Pisces akan terganggu dengan sifat suka memerintah Cancer, dan Cancer akan menganggap Pisces terlalu sering lari dari kenyataan. Namun, itu akan teratasi ketika keduanya berbicara dari hati ke hati.
5. Capricorn
Cancer dan Capricorn adalah pasangan yang sering diremehkan, padahal mereka sangat cocok! Capricorn sulit mempercayai orang lain, tetapi mereka merasa lebih dari nyaman untuk berbagi dengan Cancer, yang sangat berempati. Kenyamanan yang saling mereka rasakan juga membuat hubungan intim mereka sangat memuaskan.
Capricorn serius dengan masa depan mereka dan memiliki selera humor yang sama dengan Cancer. Meskipun zidak berelemen tanah ini terkadang agak dingin, tetapi begitu urusan pekerjaan selesai, mereka akan menjadi sosok yang sangat perhatian.
Baca Juga:5 Zodiak Paling Cocok dengan Gemini, si Centil yang Rasa Ingin Tahunya Tinggi

Jika hubungan asmara adalah pekerjaan, Capricorn akan melakukannya, dan itu biasanya menghasilkan ikatan yang sangat stabil. Satu kesamaan yang dimiliki sister signs--zodiak yang posisinya berlawanan--ini adalah, mereka sangat menjaga privasi.
Sama-sama bermodalitas cardinal, posisi Capricorn dan Cancer saling berseberangan, terpisah enam zodiak lain. Ada dua kemungkinan antara si kambing laut dan kepiting ini: menyeimbangkan satu sama lain atau saling membuat kesal.
Dinaungi Saturnus, sifat tenang, serius, dan pragmatik Capricorn membantu mereka mencapai tujuannya. Cancer, di sisi lain, cenderung membiarkan emosi sebagi pemicu ambisi dan tindakan mereka. Namun, keduanya tertarik untuk menciptakan kerja sama yang langgeng dan kukuh, jadi jika tanah dan air ini berinvestasi dalam levem yang sama, mereka akan menemukan kecocokan.