Bantu Kucing Menyeberangi Jalan, Pak Polisi Ini Banjir Pujian dari Warganet

Pada awal video terdengar bunyi kucing tersebut yang sedang mengeong, seperti mengode si bapak polisi yang sedang berjaga mengatur jalan.

Eleonora PEW
Sabtu, 23 April 2022 | 14:11 WIB
Bantu Kucing Menyeberangi Jalan, Pak Polisi Ini Banjir Pujian dari Warganet
Polisi bantu kucing menyeberang jalan - (Twitter/@majeliskucing)

SuaraJogja.id - Viral sebuah video singkat di Twitter yang memperlihatkan aksi seorang polisi yang membantu seekor kucing yang akan menyeberangi jalan.

Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @majeliskucing pada Kamis (21/04/2022) pada pukul 12.04 WIB.

Saat ini, video tersebut telah ditonton sebanyak 640 juta kali, diretweet sebanyak 15,3 ribu kali, dan telah disukai oleh 58 ribu pengguna Twitter.

Dalam video unggahan akun @majeliskucing tersebut, tampak seekor kucing kampung bercorak hitam yang berdiri di pinggir sebuah perempatan jalan.

Baca Juga:Beredar Video Viral Laki-laki yang Diduga Polisi Sebut BLT Tak Cair Jika Belum Booster, Publik: Menyusahkan Rakyat

Pada awal video terdengar bunyi kucing tersebut yang sedang mengeong, seperti mengode si bapak polisi yang sedang berjaga mengatur jalan.

Terlihat polisi tersebut langsung membantu si kucing untuk menyeberangi jalan raya tersebut. Berjalan dengan santai, kucing tersebut akhirnya berhasil menyeberang dengan selamat.

Tampak pula beberapa kendaraan roda dua dan roda empat seperti bus, mobil pribadi, dan angkutan umum yang melewati jalan raya ketika sang kucing hendak menyebrangi jalan tersebut.

Melihat aksi tak biasa yang dilakukan oleh polisi tersebut, banyak warganet yang memuji aksi dari sang polisi.

"Keren banget," tulis warganet.

Baca Juga:Belikan Makanan Sahur Pakai Uang THR Lebaran untuk Para Tahanan, Polisi ini Banjir Pujian

"Baik banget," tulis yang lainnya.

"Maacih yah pak pulici," kata warganet lain.

"Ada yang tersirat, kucingnya patuh, itu artinya Pak Polnya penyayang kucing, kucing pasti tahu itu. Coba aja makan di pinggir jalan, yang didatangi yang penyayang kucing," ujar yang lain.

"Bagus sih Pak, tapi kenapa gak digendong aja biar cepet," ungkap yang lain.

"Sweet-nya pakpol ini," tambah warganet lain.

"Anjir, kalau lu orang si pakpol udah kepalang kesel kali ye. "Orang dibantu diseberangin bukannya jalannya cepet, malah klunak klunuk." Untung lu makhluk kecil imut nan menggemaskan, walau kadang ada yang ngereog," tambah yang lain. [Kontributor SuaraJogja.id/Dita Alvinasari]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak