Menangis Ingin Segera Pulang dari Pesantren Kilat, Rafathar Janji Tak Marah-Marah ke Nagita Slavina

"Jadi pulang enggak? Aa jadi pulang enggak?" tanya Rafathar.

Eleonora PEW
Senin, 02 Mei 2022 | 12:59 WIB
Menangis Ingin Segera Pulang dari Pesantren Kilat, Rafathar Janji Tak Marah-Marah ke Nagita Slavina
Potret Rafathar Masuk Pesantren (instagram/@bayt.alquran)

SuaraJogja.id - Kabar mengenai anak pertama dari pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar Malik Ahmad yang masuk ke Pesantren Bayt Al-Quran untuk ikuti pesantren kilat sudah ramai sejak beberapa hari yang lalu.

Dimasukkannya Rafathar ke pesantren kilat ini bertujuan untuk emosi dan kondisi mental Rafathar bisa bertumbuh lebih baik. Begitulah alasan yang diungkapkan oleh Raffi Ahmad.

Pada saat ikuti pesantren kilat, sang ibu, Nagita sempat intip kegiatan sang anak saat di pesanten. Hal tersebut diketahui melalui potongan video yang diunggah akun Tiktok @lookaatme.id, pada Minggu (01/05/2022).

Melalui unggahan video tersebut, tampak Nagita yang sedang memasuki kamar milik Rafathar di Pesantren Bayt Al-Quran.

Baca Juga:Jika Tetap Berkelakuan buruk, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Ancam Rafathar Kembalikan ke Pesantren

Pada saat itu, tampak sosok Rafathar yang sedang terduduk di lantai bersama dengan Mbak Lala, pengasuhnya. Ibu dua anak ini kemudian menghampiri sang anak dan meminta sang anak untuk memeluknya.

Sambil menangis sesegukan, Rafathar bertanya kepada sang mama apakah dirinya sudah boleh pulang ke rumah.

"Jadi pulang enggak? Aa jadi pulang enggak?" tanya Rafathar.

Nagita kemudian mengatakan, jika anaknya ingin segera pulang, dia harus meminta maaf terlebih dahulu kepadanya.

Rafathar pun tampak langsung meminta maaf kepada sang mama dan berjanji untuk mengatur emosinya sehingga tidak mudah marah.

Baca Juga:Dijenguk Nagita Slavina di Pesantren, Rafathar Nangis Minta Maaf dan Ingin Pulang

"Please, maafin ya, Mama. Aa janji Aa nggak marah-marah lagi. Udah tahu salahnya, Mama. Aa marah-marah enggak nurut sama Mama... Papa," ucap Rafathar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak