"Niat mereka kan menikah untuk ibadah, mudah-mudahan hati sang ibu dilunakkan... Sebentar lagi akan lahir seorang cucu, caba saling berbaik sangka, doa yang baik-baik saja.. Sekarang tampan atau kaya itu nomor sekian, laki-laki yang setia dan bertanggungjawab itu yg paling utama. Krna diluar sana banyak yg ganteng, banyak yg kaya tapi ujung-ujungnya menyakiti hati wanita," timpal netizen lainnya.
Namun tak sedikit pula yang menyinyiri Indah Permatasari karena melawan restu ibunya dan lebih memilih menikah dengan Arie Kriting. Ada netizen yang sampai cerita soal kegagalan rumah tangga karena tak direstui di awal.
"Percaya dech mba restu ortu memengaruhi hidup mu.. aku sdh merasakan spt mu dan akhirnya kandas, aku pun kembali ke ortu. Dan ortu tetap menerima anaknya kembali dengan keadaan terpuruk," komentar netizen curhat.
"Lah konsekuensi nikah tanpa restu ya tidak hadirnya orangtua. Kenapa loe sedih, dari pacaran udah nggak direstui tapi tetap maju aja," komentar netizen lain.
Baca Juga:Indah Permatasari Menangis Curhat Tak Ditemani Orang Tua saat Menikah: Sedih Banget!
"Apapun itu agama mengajarkan seburuk buruk orangtua masih tetap harus dihormati dan didoakan...kalau mau melihat allah tersenyum lihatlah ibumu tersenyum," komentar netizen bawa-bawa agama.
"Itu pilihanmu, emakmu juga nangis kamu khianati," celetuk netizen, pojokkan Indah Permatasari.