PPDB Online Menyulitkan, 100 Orang Tua Siswa Datangi Disdikpora DIY

Menurut Didik, kebanyakan wali murid kesulitan dalam mengurus prosedur pendaftaran. Selain itu melakukan verifikasi dokumen yang diperlukan untuk mendaftar.

Galih Priatmojo
Senin, 13 Juni 2022 | 21:01 WIB
PPDB Online Menyulitkan, 100 Orang Tua Siswa Datangi Disdikpora DIY
Kepala Disdikpora DIY, Didik Wardaya. [Kontributor / Putu Ayu Palupi]

SuaraJogja.id -  Sekitar 100 orang tua dan wali murid mendatangi posko aduan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (disdikpora) DIY, Senin (13/06/2022). Mereka mengeluhkan proses Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) yang menyulitkan.

"Bukan mengadu ya, sebenarnya informasi PPDB lewat online sudah ada tapi kan ada yang belum jelas terus mereka memilih datang langsung ke sini," papar Kepala Disdikpora DIY, Didik Wardaya saat dikonfirmasi, Senin (13/06/2022).

Menurut Didik, kebanyakan wali murid kesulitan dalam mengurus prosedur pendaftaran. Selain itu melakukan verifikasi dokumen yang diperlukan untuk mendaftar.

Para orang tua juga mengalami kendala NIK yang tidak ditemukan saat proses pendaftaran daring PPDB. Selain itu manipulasi data dengan menitipkan siswa ke Kartu Keluarga (KK) kerabat demi mendapatkan sekolah yang diinginkan.

Baca Juga:Pembelajaran Siswa Dilakukan Daring, Disdikpora DIY Minta Orang Tua Awasi Aktivitas Anak

Untuk mengatasi masalah ini, Disdikpora DIY berkoordinasi dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil untuk menangani masalah administrasi tersebut.

"Misalnya data bisa berubah mungkin karena adanya penambahan anggota keluarga itu juga bisa. Untuk yang manipulasi data Dukcapil dan biro tapem kan punya data, sejak kapan dia tinggal di situ. Apakah baru saja atau sudah setahun lebih," tandasnya.

Didik menambahkan, saat ini ada kebijakan baru dalam PPDB 2022. Dalam tahap verifikasi data siswa pada 13-16 Juni 2022, ada proses pengecekan data kependudukan serta pendataan tempat tinggal khusus calon pelajar yang tempat tinggalnya berada dalam radius 300 meter dari sekolah.

Selain itu ada aturan verifikasi dokumen peserta jalur afirmasi yang ditujukan bagi siswa kurang mampu juga. Juga verifikasi dokumen penambahan nilai prestasi non akademik

"Karenanya hari ini kita mulai proses verifikasi di posko itu," imbuhnya.

Baca Juga:Bonus Atlet Tuna Rungu di Bantul Urung Cair, Begini Penjelasan Disdikpora DIY

Kontributor : Putu Ayu Palupi

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak