Unggah Video Prank Teman, yang Kena Prank Malah Warganet TikTok

Warganet yang menonton video tersebut lantas ikut bereaksi.

Galih Priatmojo
Jum'at, 08 Juli 2022 | 19:09 WIB
Unggah Video Prank Teman, yang Kena Prank Malah Warganet TikTok
video prank teman kos berakhir warganet yang kena prank. [TikTok @udahh_sembuh]

SuaraJogja.id - Pemilik akun @udahh_sembuh mengunggah video pertengkaran temannya di TikTok (5/7/2022). Para perempuan di dalam video tersebut terdengar saling debat satu sama lain.

“Jadi kawanku ada masalah dengan yang baju orange, dan dia mau pigi dari kost,” tulis @udahh_sembuh menjelaskan.

Temannya yang marah tampak sudah merapikan pakaiannya di dalam koper. Mereka terdengar berusaha bertanya apa duduk masalahnya. Siapa teman yang membuat dirinya marah.

Warganet yang menonton video tersebut lantas ikut bereaksi. Banyak dari mereka setuju sebaiknya tidak usah sewa kost ramai-ramai. Ada baiknya memang tinggal sendiri saja untuk menghindari perselisihan.

Baca Juga:Tak Terima Ditegur karena Membersihkan Kaca Mobil Pengendara Sembarangan, Reaksi Marah-marah Pria Ini Bikin Geram

“Hahahahaah, nggak betul berkos rame rame ,sendiri aja yang betul mau jungkir balik pun bebas,” tulis @natawithnatawin.

“Susah tau cari teman yg peduli, tp sudahlah, mamaknya pun gabisa mengatur,” tambah @_hasibuannauli.

Pemilik akun tersebut lalu membagikan lanjutan pertengkaran tersebut. Suasananya terlihat semakin tegang dan panas di dalam video kedua tersebut. Mereka terlihat saling meneriaki satu sama lain.

Dalam video kedua tersebut ketahuan kalau teman yang marah dan ingin pergi itu karena kesal ditegur di depan umum. Menurutnya ia tidak suka diperlakukan seperti itu. Sementara teman-temannya merasa wajar kalau menegur. Ia juga menyebutkan kalau dirinya diomongkan di belakang.

“Yang namanya temen itu mengingatkan bukan pada saat org nya lagi bareng temen-temennya tapi kan bisa ketika sampai di kos atau By chat.” tulis @adetheresia di kolom komentar.

Baca Juga:5 Hal yang Harus Dilakukan Saat Kamu Merasa Marah pada Diri Sendiri

“Kakak baju putih panikk g tuh sampe speechless gtu lo wkwk,” tambah @pglorya_.

Dalam video ketiga yang diunggah warganet justru dibikin makin terkejut. Lantaran video yang diunggah dari awal tersebut ternyata hanyalah prank. Mereka sengaja mengerjai temannya yang berbanyu oranye tersebut.

Terlihat kue ulang tahun dan terdengar nyanyian mereka. Sang teman lantas terduduk dan menangis kencang. Melihat situasi itu, warganet lantas merasa ikut kena prank.

“Maaf sudah merasa ikut di prank juga guys hahaha, thanks udah ngikutin,” tulis @udahh_sembuh.

“Seriusan penonton nyaaa pun jugaa kenak prank,” tambah @claudiaacintiabella.

Kontributor : gabrella seilatuw

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak