SuaraJogja.id - Kunjungan wisatawan di Kabupaten Bantul akhir pekan lalu meningkat sebanyak 75 persen. Berdasarkan data dari Dinas Pariwisata jumlah kunjungan pada 29 hingga 31 Juli sebanyak 41.506 wisatawan.
Kepala Seksi Promosi dan Informasi Dinas Pariwisata Bantul Markus Purnomo Aji mengatakan faktor kenaikan ini dikarenakan adanya peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriah atau malam satu suro. Selain itu juga dengan adanya gelaran budaya di Pantai Goa Cemara di hari yang sama.
"Akhir pekan ini meningkat 75 persen. Kenaikan ini karena ada libur 1 Muharram atau malam suro dan ada event budaya di Pantai Goa Cemara," kata Markus, Senin (1/8/2022).
Dengan adanya kenaikan kunjungan wisatawan ini, Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang diperoleh mencapai sekitar Rp403 juta, sedangkan pada pekan sebelumnya hanya memperoleh Rp229 juta.
Baca Juga:9 Momen Jefri Nichol Ikut Peringatan Malam 1 Suro, Gandeng Pacar Baru
Sementara data mingguan dari 25 hingga 31 Juli Dinas Pariwisata Bantul memperoleh PAD sebesar Rp513juta dengan kunjungan wisatawan sebanyak 52.864 orang. Jumlah ini meningkat sebesar 52 persen dibanding pekan sebelumnya.
Markus menambahkan Pantai Parangtritis masih menjadi tujuan wisatawan untuk berlibur. Bahkan khusus di malam suro kawasan Parangtritis dikunjungi 6908 wisatawan, sementara wisatawan yang melakukan reservasi melalui visitingjogja pada 29 hingga 31 Juli sebanyak 9063 orang.
"Khusus untuk malam 1 suro di kawasan Parangtritis dikunjungi 6908 orang," imbuhnya.
Marku mengatakan kunjungan di Pantai Parangtritis masih didominasi wisatawan dari Jawa Tengah yaitu sebesar 51 persen. Disusul wisatawan Jawa Timur sebanyak 25 persen dan DIY 10 persen.
Baca Juga:Peringatan 1 Suro di Candi Borobudur, Mengembalikan Nilai Sakral