Sate klathak ini merupakan salah satu sate populer di Jogja. Sate ini memiliki banyak cabang, dan semua cabangnya selalu dipenuhi oleh pembeli. Perpaduan antara bumbu kecap yang gurih dan daging yang empuk selalu membuat pembeli ingin kembali ke Sate Klathak Pak Pong.
Warung sate ini buka mulai dari pukul 09.00 sampai 23.30 WIB, dan harganya mulai dari Rp24 ribu. Terdapat beberapa cabang Sate Klathak Pak Pong yang bisa kalian kunjungi, salah satunya di Jalan Sultan Agung Nomor 18, Jejeran II, Wonokromo, Pleret, Bantul.
Sate Klathak Mak Adi
Sate Klathak Mak Adi memberikan berbagai olahan kambing yang nikmat. Ada sate klathak, tengkleng, gulai dan tongseng. Lalu ada olahan yang unik dan banyak disukai pembeli yakni krenyos yakni lemak kambing yang digoreng garing.
Baca Juga:Bumbu Sate Kambing yang Mudah dan Super Lezat, Persiapan untuk Acara Tahun Baru
Harga makanan di Sate Klathak Mak Andi juga ramah di kantong, mulai dari Rp20 ribu per porsi. Lokasinya ada di Jalan Imogiri Timur, Km 10, Jati, Wonokromo, Pleret, Bantul.
Bagaimana enak semua kan? Jadi kalau berkesempatan untuk berkunjung ke Jogja, silakan berkunjung ke salah satu sate klathak yang rasanya enak dan harga murah.
Kontributor : Dinar Oktarini